LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Terungkap, Keinginan Jokowi Minta KIM Dukung Program Prabowo
Sumber :
  • istimewa - Antara

Terungkap, Keinginan Jokowi Minta KIM Dukung Program Prabowo

Baru-baru ini terungkap keinginan Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta anggota Kabinet Indonesia Maju (KIM) menyokong program presiden terpilih Prabowo

Jumat, 13 September 2024 - 19:40 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Baru-baru ini terungkap keinginan Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta anggota Kabinet Indonesia Maju (KIM) menyokong program presiden terpilih Prabowo Subianto. 

Alasan Jokowi meminta itu karena ia menginginkan agar transisi pemerintahan dari dirinya ke Prabowo berjalan efektif.

“Kita semua harus mendukung penuh. Pastikan transisi pemerintahan berjalan efektif,” ungkap Jokowi dalam Sidang Kabinet di Istana Garuda, Ibu Kota Nusantara, Kalimantan Timur, pada Jumat (13/9/2024), yang dikutip dari siaran langsung Sekretariat Presiden.

Jokowi mengatakan, jika diperlukan regulasi dan perumusan kebijakan, utamanya untuk program unggulan presiden terpilih, maka anggota kabinetnya harus segera mengeksekusinya. 

Baca Juga :

“Agar setelah dilantik, pemerintahan baru bisa segera bekerja dan berlari kencang,” katanya dalam rapat yang juga dihadiri oleh Prabowo tersebut.

Prabowo dan Gibran Rakabuming Raka –putra sulung Jokowi— terpilih sebagai presiden dan wakil presiden 2024-2029. 

Keduanya tidak membentuk secara khusus tim transisi dalam proses pergantian pemerintahan. 

Meski begitu, Prabowo membentuk Tim Gugus Tugas Sinkronisasi yang berperan serupa dengan tim transisi. Sebagian besar anggota Tim Gugus Tugas Sinkronisasi berasal dari Partai Gerindra.

Saat Jokowi berpasangan dengan Jusuf Kalla pada 2014 lalu, mereka membentuk tim transisi pemerintahan. 

Tim transisi itu yang bertugas merumuskan langkah-langkah merealisasikan visi-misi serta janji Jokowi-Jusuf Kalla.

Meski Prabowo tak membentuk tim transisi, Presiden Jokowi mengakomodasi banyak kepentingan Prabowo di ujung pemerintahan mantan Gubernur Jakarta tersebut. 

Misalnya, Jokowi mengangkat sejumlah loyalis Prabowo masuk dalam Kabinet Indonesia Maju, seperti Thomas Djiwandono, Supratman Andi Agtas, dan Sudaryono. 

Mereka disebut-sebut melakukan “magang” terlebih dahulu di kabinet pemerintah Jokowi untuk kepentingan pemerintahan Prabowo mendatang.  

Presiden Jokowi juga membentuk Badan Gizi Nasional pada 19 Agustus 2024. Badan Gizi yang dipimpin oleh Dadan Hindayana itu akan menjalankan program makan bergizi gratis. 

Program ini merupakan janji kampanye Prabowo-Gibran dalam Pemilihan Presiden 2024.

Di saat memberi arahan dalam Sidang Kabinet di Istana Garuda pada Jumat ini, Presiden Jokowi meminta pembantunya segera menuntaskan program kerja utama di bulan terakhir pemerintahan, baik berkaitan dengan serapan, administrasi pertanggung jawaban, serta kendala yang belum terselesaikan.

Ia berpesan, dalam rapat yang dihadiri Kapolri Listyo Sigit Prabowo dan Panglima TNI Agus Subiyanto ini, agar pemerintah terus menjaga situasi yang kondusif dan stabilitas keamanan. 

“Untuk tetap tumbuh, kita butuh untuk melakukan pembangunan. Sehingga pastikan jangan sampai ada riak-riak gejolak sampai pemerintahan berikutnya terbentuk,” kata Jokowi. (aag)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Pelatih Port FC Terkejut Persib Bandung Simpan Pemain Kunci, Ternyata Persiapan untuk Lawan Si Dia

Pelatih Port FC Terkejut Persib Bandung Simpan Pemain Kunci, Ternyata Persiapan untuk Lawan Si Dia

Bermain di laga perdana AFC Champions League Two, Port FC berhasil mencuri poin penuh di kandang Persib di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis.
Memanas! Ledakan Pager Tewaskan Puluhan Warga Lebanon, Sekjen Hizbullah Deklarasi Bakal Jadikan Israel 'Neraka'

Memanas! Ledakan Pager Tewaskan Puluhan Warga Lebanon, Sekjen Hizbullah Deklarasi Bakal Jadikan Israel 'Neraka'

Sekretaris Jenderal (Sekjen) Hizbullah Hassan Nasrallah bersumpah akan menjadikan Israel neraka setelah pager meledak di Lebanon, yang menewaskan puluhan orang.
Jabar Back To Back Medali Emas Bola Voli Putra PON XXI 2024

Jabar Back To Back Medali Emas Bola Voli Putra PON XXI 2024

Jabar berhasil mempertahankan medali emas di PON XXI 2024 setelah mengalahkan Jawa Tengah. 
Jelang Pelantikan Presiden Terpilih, Prabowo Subianto Dikunjungi SBY Naik Lexus Hitam di Kertanegara, Bahas Apa?

Jelang Pelantikan Presiden Terpilih, Prabowo Subianto Dikunjungi SBY Naik Lexus Hitam di Kertanegara, Bahas Apa?

Presiden Keenam Republik Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengunjungi kediaman presiden terpilih 2024-2029 Prabowo Subianto di Jl Kertanegara No. 4
Top 7 Pemain Timnas Indonesia dengan Followers Instagram terbanyak, Jumlahnya Mencapai Jutaan bak Selebriti

Top 7 Pemain Timnas Indonesia dengan Followers Instagram terbanyak, Jumlahnya Mencapai Jutaan bak Selebriti

Kemampuan ciamik Timnas Indonesia dalam membela negara melalui sepak bola membuatnya banyak diapresiasi, salah satunya melalui sosial media Instagram.
Dengan Nada Bicara Terbata-bata dan Berlinang Air Mata, Mulan Jameela Sempat Mau Nyerah Jadi Istri Ahmad Dhani, Anak-anak Maia Estianty Ternyata Suka...

Dengan Nada Bicara Terbata-bata dan Berlinang Air Mata, Mulan Jameela Sempat Mau Nyerah Jadi Istri Ahmad Dhani, Anak-anak Maia Estianty Ternyata Suka...

Mulan Jameela yang sudah menikah siri dengan Ahmad Dhani sempat ingin mundur sebelum suaminya itu rujuk kembali dengan Maia Estianty. Ungkap anak Maia masih...
Trending
Top 7 Pemain Timnas Indonesia dengan Followers Instagram terbanyak, Jumlahnya Mencapai Jutaan bak Selebriti

Top 7 Pemain Timnas Indonesia dengan Followers Instagram terbanyak, Jumlahnya Mencapai Jutaan bak Selebriti

Kemampuan ciamik Timnas Indonesia dalam membela negara melalui sepak bola membuatnya banyak diapresiasi, salah satunya melalui sosial media Instagram.
Detik-detik Pelaku Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap Pakai Kolor Hijau

Detik-detik Pelaku Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap Pakai Kolor Hijau

Polres Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat, telah menangkap Indra Septiarman (26) yang merupakan tersangka pembunuh Nia Kurnia Sari (18) remaja penjual gorengan asal Kecamatan 2x11 Kayu Tanam yang ditemukan tewas terkubur, beberapa waktu lalu.
Klasemen Grup F ACL Two, Asnawi Mangkualam dan Persib Masih Berpeluang Lolos Fase Grup

Klasemen Grup F ACL Two, Asnawi Mangkualam dan Persib Masih Berpeluang Lolos Fase Grup

Port FC menang dengan skor 1-0 dari gol Willen Mota pada menit 89 di hadapan suporter Persib, Bobotoh di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis.
Dengan Nada Bicara Terbata-bata dan Berlinang Air Mata, Mulan Jameela Sempat Mau Nyerah Jadi Istri Ahmad Dhani, Anak-anak Maia Estianty Ternyata Suka...

Dengan Nada Bicara Terbata-bata dan Berlinang Air Mata, Mulan Jameela Sempat Mau Nyerah Jadi Istri Ahmad Dhani, Anak-anak Maia Estianty Ternyata Suka...

Mulan Jameela yang sudah menikah siri dengan Ahmad Dhani sempat ingin mundur sebelum suaminya itu rujuk kembali dengan Maia Estianty. Ungkap anak Maia masih...
Jelang Pelantikan Presiden Terpilih, Prabowo Subianto Dikunjungi SBY Naik Lexus Hitam di Kertanegara, Bahas Apa?

Jelang Pelantikan Presiden Terpilih, Prabowo Subianto Dikunjungi SBY Naik Lexus Hitam di Kertanegara, Bahas Apa?

Presiden Keenam Republik Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengunjungi kediaman presiden terpilih 2024-2029 Prabowo Subianto di Jl Kertanegara No. 4
Memanas! Ledakan Pager Tewaskan Puluhan Warga Lebanon, Sekjen Hizbullah Deklarasi Bakal Jadikan Israel 'Neraka'

Memanas! Ledakan Pager Tewaskan Puluhan Warga Lebanon, Sekjen Hizbullah Deklarasi Bakal Jadikan Israel 'Neraka'

Sekretaris Jenderal (Sekjen) Hizbullah Hassan Nasrallah bersumpah akan menjadikan Israel neraka setelah pager meledak di Lebanon, yang menewaskan puluhan orang.
Pelatih Port FC Terkejut Persib Bandung Simpan Pemain Kunci, Ternyata Persiapan untuk Lawan Si Dia

Pelatih Port FC Terkejut Persib Bandung Simpan Pemain Kunci, Ternyata Persiapan untuk Lawan Si Dia

Bermain di laga perdana AFC Champions League Two, Port FC berhasil mencuri poin penuh di kandang Persib di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis.
Selengkapnya