LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Gedung Polres Metro Tangerang Kota
Sumber :
  • Istimewa

Tingkatkan Mutu Pelayanan Bagi Masyarakat, Polres Metro Tangerang Kota Perbanyak Sarana Prasarana Ramah Kelompok Rentan

Polres Metro Tangerang Kota terus berinovasi dalam memberikan pelayanannya kepada masyarakat.

Selasa, 17 September 2024 - 00:15 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Polres Metro Tangerang Kota terus berinovasi dalam memberikan pelayanannya kepada masyarakat.

Dalam inovasinya tersebut, Polres Metro Tangerang Kota menyediakan sarana dan prasarana untuk kelompok ibu menyusui, lanjut usai, wanita hamil, anak-anak, disabilitas maupun masyarakat berkebutuhan khusus lainnya. 

"Kita memiliki sarana dan prasarana ramah kepada kelompok rentan, seperti kursi roda tongkat bantu, guiding block (jalur khusus), rambatan tiang, taman anak bermain, ruang lactasy, ruang PPA, video petunjuk pelayanan bagi disabilitas, alat pendengar (ear phone), buku braile, toilet khusus disabilitas, termasuk juga kita siapkan loket khusus untuk melayani kelompok rentan tersebut, sehingga tidak perlu mengantri," kata Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Zain Dwi Nugroho dalam keterangannya, Jakarta, Selasa (17/9/2024).

Zain menuturkan sarana prasarana tersebut disediakan dalam upaya memudahkan lkelompok rentan untuk mendapatkan pelayanan maksimal kepolisian khususny di Kota Tangerang.

Baca Juga :

Penyediaan sarana dan prasarana bagi kelompok rentan pun senada dengan perintah UU Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik, dimana kepada penyelenggara pelayanan publik untuk memberikan pelayanan dengan perlakuan khusus kepada anggota masyarakat tertentu atau kelompok rentan.

"Kita membangun sarana dan prasarana bagi saudara-saudara kita yang memerlukan perlakuan khusus untuk dapat mengakses lebih mudah dalam mendapatkan pelayanan dari kepolisian," katanya.

Zain menuturkan sarana dan prasarana yang dihadirkan di Gedung Presisi Polres Metro Tangerang Kota tersentralisasi pada pelayanan terpadu. 

Hal ini turut senada dengan kebijakan Presisi yang digagas oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

"Kita akan terus mengupayakan semua pelayanan publik di Polres Metro Tangerang Kota memiliki sarana prasarana ramah kelompok rentan," ungkapnya. 

Selain itu, kata Zain pihaknya pun telah menghadirkan personel khusus yang mempunyai kompetensi untuk melayani kelompok rentan termasuk kelompok disabilitas selama berada di Polres Metro Tangerang Kota. 

"Jadi ada petugas khusus. Personel tersebut telah mendapatkan pelatihan khusus untuk bisa melayani kelompok rentan, termasuk disabilitas," katanya.

Zain menambahkan jerih payah dan usaha keras yang dilakukan Polres Metro Tangerang Kota melalui upaya perbaikan dan penyediaan sarana prasarana ramah kelompok rentan membuahkan hasil raihan penghargaan.

Pengharapan yang berhasil diraih Polres Metro Tangerang Kota terkait inovasi layann bagi kelompok rentan seperti Pelayanan Prima tahun 2022 dan Unit Penyenggara Pelayanan Publik Terbaik Penyedia Sarana Prasarana Ramah Kelompok Rentan tahun 2023 dari Kemenpan RB.

Serta penghargaan Predikat Kepatuhan Standar Pelayanan Publik Zona Hijau dari Ombudsman RI tahun 2022 dan 2023.

"Kami berharap dengan penghargaan tersebut akan lebih meningkatkan motivasi seluruh personel guna memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat kedepannya, dan kami juga tetap menunggu saran masukan dari masyarakat untuk memperkuat dan melakukan perbaikan," kata Zain. (raa)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Lemigas Sebut Kualitas Pertamax dari SPBU di Sekitar Cibinong Penuhi Spesifikasi Teknis yang Dipersyaratkan Ditjen Migas

Lemigas Sebut Kualitas Pertamax dari SPBU di Sekitar Cibinong Penuhi Spesifikasi Teknis yang Dipersyaratkan Ditjen Migas

Sebelumnya viral video di media sosial yang menyebutkan Pertamax jadi penyebab kerusakan mesin kendaraan di Cibinong.
Frustrasi Jadi Serep, Anak Michael Schumacher Berpisah dengan Mercedes

Frustrasi Jadi Serep, Anak Michael Schumacher Berpisah dengan Mercedes

Mercedes mengonfirmasi Schumacher yang berstatus pembalap cadangan bakal meninggalkan tim pada akhir 2024.
KAI Wisata dan LRT Jabodebek Kembangkan Potensi Iklan

KAI Wisata dan LRT Jabodebek Kembangkan Potensi Iklan

Kemitraan ini merupakan langkah nyata dalam memanfaatkan potensi LRT Jabodebek sebagai transportasi modern yang semakin diminati oleh masyarakat.
Wamenperin: Pengusaha China Minat Perbesar Investasi di Indonesia

Wamenperin: Pengusaha China Minat Perbesar Investasi di Indonesia

Wakil Menteri Perindustrian RI Faisol Riza menyebutkan bahwa sekarang ini China semakin memperkuat kolaborasi dengan Indonesia serta akan menambah investasi
Sopir Ekspedisi Tabrak Bayi Hingga Tewas di Lenteng Agung Jadi Tersangka

Sopir Ekspedisi Tabrak Bayi Hingga Tewas di Lenteng Agung Jadi Tersangka

Sopir mobil pickup berinisial S (52) yang menabrak bayi hingga tewas di Lenteng Agung jadi tersangka.
Longsor Sembahe Sebabkan 20 Orang Alami Luka-Luka

Longsor Sembahe Sebabkan 20 Orang Alami Luka-Luka

Polrestabes Medan Kombes, Gidion Arif Setyawan menyebutkan 20 orang mengalami luka-luka akibat longsor di Desa Sembahe, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, Kamis.
Trending
Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir full senyum usai FIFA beri kabar baik terkait timnas Indonesia. Diketahui, Indonesia kini miliki 1.135,11 poin, atau tambah 16,24 poin.
Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Bocoran nama-nama pemain keturunan yang masuk list PSSI untuk dinaturalisasi agar bisa memperkuat Timnas Indonesia PSSI harus gercep kalau tidak diambil Belanda
Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Sampaikan Permohonan Maaf soal Laga Melawan Timnas Indonesia: Saya Sangat Ingin...

Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Sampaikan Permohonan Maaf soal Laga Melawan Timnas Indonesia: Saya Sangat Ingin...

Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, secara mengejutkan menyampaikan permintaan maaf baru-baru ini soal laga Timnas Indonesia vs Jepang. Singgung para pemainnya...
Omongan Jujur Erick Thohir ke Media Italia Bikin Media Vietnam Heboh, Sebut Timnas Indonesia saat Ini Masih...

Omongan Jujur Erick Thohir ke Media Italia Bikin Media Vietnam Heboh, Sebut Timnas Indonesia saat Ini Masih...

Omongan jujur Erick Thohir kepada media Italia ternyata membuat media Vietnam heboh, Erick Thohir berbicara soal Timnas Indonesia dan potensi di masa depan.
Media Korea Beri Ancaman untuk Megawati Hangestri Jelang Big Match IBK Altos Vs Red Sparks, Gara-gara Lee So-young...

Media Korea Beri Ancaman untuk Megawati Hangestri Jelang Big Match IBK Altos Vs Red Sparks, Gara-gara Lee So-young...

Media Korea Selatan memberikan 'ancaman' untuk Megawati Hangestri dan kawan-kawan jelang big match antara IBK Altos Vs Red Sparks di Liga Voli Korea 2024-2025.
Timnas Indonesia Dianggap Tidak Serius di ASEAN Cup 2024, Media Vietnam Soroti Keputusan Shin Tae-yong dan Faktor Krusial Ini, Katanya...

Timnas Indonesia Dianggap Tidak Serius di ASEAN Cup 2024, Media Vietnam Soroti Keputusan Shin Tae-yong dan Faktor Krusial Ini, Katanya...

Media Vietnam mengkritik langkah Timnas Indonesia dalam menghadapi ASEAN Cup 2024 yang akan berlangsung mulai 8 Desember 2024 hingga 5 Januari 2025. Katanya...
Suara Hati Coach Justin Sebenarnya soal Ole Romeny yang Dinanti-nanti Gabung Timnas Indonesia: Menurut Gue....

Suara Hati Coach Justin Sebenarnya soal Ole Romeny yang Dinanti-nanti Gabung Timnas Indonesia: Menurut Gue....

Ole Romeny sempat curi perhatian saat dia terlihat menonton Timnas Indonesia vs Jepang pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Gelora Bung Karno.
Selengkapnya
Viral