Meski demikian, pihaknya berhasil menemukan jejak IS di sekitar sungai dekat posisi terakhir tersangka ditemukan.
“Saya melihat si pelaku ini larinya ke arah jurang. Setelah disusuri ke bawah di sekitar sungai ditemukan jejaknya,” terang dia.
Masdianto mengatakan warga memergoki IS di wilayah itu ketika sedang membantu polisi menyusuri kawasan hutan. Saat itulah IS terlihat berlari dengan hanya mengenakan celana hitam.
Tim gabungan kepolisian bersama anjing pelacak pun langsung menyusuri sekitar kawasan tersebut.
Sebelumnya diberitakan, Polres Padang Pariaman menetapkan IS sebagai tersangka kasus pembunuhan gadis penjual gorengan bernama Nia Kurnia Sari (18).
Load more