Jakarta, tvOnenews.com - Universitas Widyagama Malang membantu CV. RAJ Organik, usaha budidaya lobster yang berlokasi di Kecamatan Sukun, Kota Malang.
Hal ini sebagai bentuk dalam membantu kendala serius dalam menjaga produktivitas lobster, terutama jenis lobster air laut.
Direktur CV. RAJ, Abdul Aziz Adam Maulida, mengaku banyak lobster yang mati akibat tidak adanya pemantauan otomatis terhadap kualitas air, yang merupakan faktor krusial bagi keberhasilan budidaya.
Parameter penting seperti oksigen, salinitas, pH air laut, serta pH dan suhu air tawar sebelumnya hanya dipantau secara manual.
Oleh karenanya, Aviv Yuniar Rahman, S.T., M.T., Ketua Program Studi Teknik Informatika Universitas Widyagama Malang, bersama timnya mengembangkan solusi berbasis Internet of Things (IoT).
Teknologi IoT ini memungkinkan pemantauan kualitas air secara otomatis dan real-time, sehingga dapat mengurangi risiko kematian lobster dan meningkatkan produktivitas.
Load more