Jakarta, tvOnenews.com - DPR RI turut menyorot kasus bullying, penganiaayan, dan pelecehan seksual yang menimpa seorang siswa Binus School Simprug, Jakarta Selatan berinsial RE.
Kasus tersebut kini tengah berstatus penyidikan usai dilaporkan kubu korban pada Januari 2024 di Polres Metro Jakarta Selatan.
Usai menuai sorotan publik, pihak Komisi III DPR RI menggelar Rapat Dengar Pendapat Umum (RDPU) dengan pihak pelapor dan terlapor pada Selasa (17/9/2024).
Tak hanya itu, RDPU turut dihadiri langsung oleh Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Ade Rahmat Idnal.
Dalam RDPU tersebut, Ade Rahmat memaparkan penelusuran kasus tersebut hingga hasil visum yang didapat kepolisian.
Menurut Ade Rahmat hasil visum menunjukkan pipi kiri terlapor mengalami memar seluas 3 sentimeter (cm) serta adanya benjol di bagian kepala.
“Kami sudah melakukan visum (kepada pelapor-red) dan menemukan pipi kiri tampak memar seluas 3 cm, teraba benjol dan nyeri di bagian kepala,” kata Ade Rahmat memaparkannya dikutip pada Rabu (18/9/2024).
Load more