Dia menuturkan apa yang sudah dilakukan oleh Pemkab Kebumen dalam hal ini Bupati sudah baik dalam merelokasi para pedagang pasar pagi dengan menyediakan tempat yang lebih layak.
Arif turut memohon pedagang pasar lain untuk menyadari jika aktivitasnya terganggu karena pasar pagi masih dalam proses perbaikan.
"Kalau pedagang atau pembeli yang merasa ada yang terganggu itu wajar karena ini masih dalam proses pembangunan, nanti kalau sudah jadi pasti akan tampak rapih, dan kita berharap ke depan kita tidak dipindah-pindah lagi," tuturnya.
Diketahui, pembangunan pasar pagi ditargetkan selesai pada tahun ini.
Adapun jumlah pedagang pasar pagi ada sebanyak 800 pedagang.(lkf)
Load more