Lebih lanjut Wak Geng menyatakan pelaksanaan PON telah memberikan kontribusi yang besar terhadap kehidupan masyarakat Sumatera Utara. Misalnya, ia melanjutkan, PON mendorong pengembangan olahraga bagi generasi muda dan meningkatkan perekonomian masyarakat Sumatera Utara.
"Dengan adanya PON, semakin banyak anak muda yang ingin tampil untuk membanggakan bangsa dalam bidang olahraga. Selain itu, PON juga membuka kesempatan kepada masyarakat, terutama para pedagang, untuk mendapatkan rezeki dari para tamu atau turis yang datang ke Sumatera Utara," kata dia.(ebs)
Load more