Jakarta, tvOnenews.com - Calon Gubernur DKI Jakarta, Ridwan Kamil, menanggapi kritik Pramono Anung yang menyebutkan keinginan membuat Jakarta seperti Dubai hanyalah ilusi belaka.
Kang Emil menegaskan bahwa setiap pencapaian besar berawal dari mimpi, termasuk pembangunan kota.
"Indonesia merdeka juga dulu cuma mimpi, tapi lewat kerja keras dan persatuan, kita berhasil meraihnya," ujar Ridwan Kamil di Warakas, Jakarta Utara (20/9).
"Jadi, semua dari mimpi, kalau nggak boleh mimpi, ya jangan hidup," tegasnya.
RK juga memaparkan gagasannya soal solusi kemacetan, yakni dengan mengurangi perumahan di pusat kota dan memperluas pusat pertumbuhan seperti di TB Simatupang dan Ancol.
Sebagai referensi, Kang Emil menyebut Dubai, Hongkong, dan Singapura sebagai contoh kota dunia yang berhasil melakukan transformasi besar-besaran.
"Saya tidak anti-mimpi, selama realistis dan bisa diwujudkan," tegasnya.
Load more