Ia menuturkan, jika cara pandang tersebut diterapkan maka manusia akan merasa sakit melihat pembantaian yang tengah terjadi di Palestina.
"Jika mereka melihat pembunuhan dan pembantaian yang dilakukan oleh pihak-pihak tertentu, terhadap pihak lain, maka mereka sebagai manusia dan sebagai makhluk sosial dan beragama harus memperlihatkan kepeduliannya," kata dia lagi.
Anwar Abbas mengatakan, bentuk kepedulian bisa dilakukan dengan berusaha untuk mencegah pembantaian yang terjadi.
Maraknya gerakan boikot terhadap produk atau hal yang berafiliasi dengan Israel merupakan bentuk kepedulian publik yang tak ingin berdiam diri melihat kekejaman.
Gerakan-gerakan boikot tersebut menurutnya bisa menjadi gerakan moral yang mengglobal.
"Ini penting diusahakan, agar hidup dan kehidupan kita sebagai manusia dan makhluk sosial serta beragama, baik dalam skala lokal, nasional, maupun global, akan bisa menjadi lebih baik, dan lebih indah lagi kedepannya dibandingkan hari ini dan dari masa-masa sebelumnya," tambah dia. (ant/iwh)
Load more