Jakarta, tvOnenews.com - Waterbomb Jakarta dan Prestige Promotions umumkan mulai mengumumkan line up. Terpantau dua nama solois kenamaan Korea Selatan sudah muncul di jajaran line up.
Gray dan Jessi menjadi line up utama yang diumumkan. Keduanya bukanlah sosok baru di Waterboom Festival.
Diketahui, Festival terbesar Korea Selatan yang menghadirkan line-up terbanyak, Waterbomb Festival akan digelar di Jakarta tepatnya di Phantom PIK.
Acara yang dipromotori oleh Prestige Promotions ini akan digelar selama dua hari yaitu 1-2 November 2024.
Waterbomb Festival adalah festival musik yang dikenal dengan pertunjukan musik Hip-Hop dan EDM (Electronic Dance Music) dengan konsep perang air ini, didapuk akan menjadi daya tarik baru bagi penikmat festival musik di Indonesia.
Paduan visual dengan pesona musik K-Pop yang enerjik, Hip-Hop yang trendi dan kuat, serta musik dance yang eksplosif, akan menjadi konsep festival musik terbaik di Indonesia pada tahun 2024.
Nama-nama artis top Korea seperti B.I, Jessi, BIBI, Jay Park, Kwon Eunbi tak pernah ketinggalan dalam acara Waterboom Festival.
Sebelumnya, Chairman Prestige Promotions, Rudy Salim mengatakan akan ada perbedaan dari Waterbomb Festival di Jakarta dengan negara lain.
"Bedanya dari negara lain nanti di Waterbomb Jakarta akan ada area lain yaitu entertainment area seperti playground yang bisa dinikmati. Nanti ada archery, ATV juga, lalu massage, make up, nail art dan lainnya," ucapnya dalam konferensi pers.
Rudy Salim berharap Waterbomb Festival Jakarta menjadi acara yang dapat menunjukkan sisi baik dari Indonesia.
"Waterbomb Jakarta 2024 akan menjadi salah satu acara yang berkesan yang akan menikmati acara musik hingga menunjukkan Indonesia."
"Waterbomb Jakarta akan menjadi acara yang luar biasa untuk menunjukkan keramahan dan kehangatan indonesia," sambungnya.
Tak hanya artis Korea Selatan, Prestige Productions dengan bangga mengumumkan artis lokal yang akan turut mengisi acara ini.
"Kami juga sangat bangga mengumumkan artis lokal, untuk menunjukkan Indonesia bukan hanya tuan rumah tapi juga menunjukkan bahwa artis lokal juga punya bakat seperti Ramen Gvrl, BCL hingga Cinta Laura," ungkapnya.
Terkait line up, Rudy Salim menjanjikan akan ada line up besar sesuai dengan yang diharapkan oleh K-Popers.
"Karena K-Popers di Indonesia luar biasa, kita juga gak ingin mengecewakan. Saya baca komentar kalian dan ada tim yang nyatetin. Kita mau buat pengalaman yang tak terlupakan," bebernya.
Untuk informasi lebih lanjut dapat melihat dari akun Instagram @waterboom_officual_jakarta dan @prestigepromotions.id.
Load more