Jakarta, tvOnenews.com - Berbagai informasi penting perlul diketahui Wively, sebutan penggemar Wi Ha Joon jelang fanmeeting di Indonesia.
Aktor asal Korea Selatan, Wi Ha Joon akan menggelar acara "Wi Ha Jun, A Wively Day 2024 Fanmeeting Tour" di The Kasablanka, Jakarta pada Sabtu (28/9/2024).
Penjualan tiket secara online akan dijual sampai Sabtu (28/9/2024) pukul 00.00 WIB.
Meski demikian, promotor acara Three Mountains Ave mengumumkan bahwa akan ada penjualan tiket secara terbatas pada hari H acara.
Bagi calon penonton, perlu diketahui bahwa da barang-barang yang perlu dibawa saat acara berlangsung, yakni menggunakan PVC bag, membawa kartu identitas, tiket resmi, obat-obatan pribadi, serta kebutuhan pribadi seperti dompet dan powerbank.
Perlu diperhatikan juga soal larangan bawaan bagi calon penonton Wi Ha Joon.
Dimana tak diizinkan untuk merokok, membawa makanan atau minuman dari luar, mengambil video live streaming atau menggunakan kamera profesional, membawa senjata tajam, membawa poster dan banner berukuran besar, dilarang membawa hadiah berupa makanan, minuman dan bunga, membawa heman, serta membawa koper atau bawaan yang berukuran besar.
- 13.00-16.00 WIB: Pengambilan tiket/gelang benefit
- 18.00 WIB: Pintu dibuka
- 19.00 WIB: Acara dimulai
- Setelah fanmeeting: Aktivitas benefit
Load more