"Semoga dengan Strategi Holistik ESQ, para dokter dan calon dokter spesialis mendapatkan bekal ilmu mental health, bagaimana menjadi pribadi yang bermental tangguh dan sekaligus memutus mata rantai bullying yang kerap terjadi," kata Ary.
Ia menyebut, fenomena itu terjadi di hampir semua jenjang pendidikan TK, SD, SMP, SMA, hingga perguruan tinggi.
“Dalam upaya zero bullying, depresi, stress kita mencoba pendekatan preventif sebelum kejadian,” ujar Budi.
Dalam upayanya, dengan membentuk alur penanganan bullying juga konsultasi tanda awal depresi.
“Kita FK Unair dan RSUD Dr. Soetomo sudah buat alur penanganan bullying, depresi, juga kita buat unit konsultasi masalah stres, depresi,” paparnya.
Misalnya, lanjut Budi, stres karena salah jurusan akan dilakukan pendekatan hingga difasilitasi pindah jurusan sesuai keinginan.
Load more