Di hadapan ratusan pendukung dan pengurus DPC PDIP Kabupaten Langkat, Edy mengingatkan agar tidak tergoda oleh iming-iming sembako atau uang untuk mengalihkan pilihan.
“Jangan bersaksi palsu, itu haram. Ada tiga dosa yang tak terampuni: syirik, durhaka kepada orang tua, dan bersaksi palsu,” tambahnya.
Bagi masyarakat yang merasa bingung dalam memilih, Edy menyarankan untuk melakukan salat istikharah sebagai petunjuk dari Allah.
Edy juga menjelaskan bahwa jika terpilih sebagai Gubernur Sumut untuk periode 2025-2030, ia telah menyiapkan berbagai program untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, termasuk di bidang pendidikan, kesehatan, infrastruktur, pertanian, pariwisata, dan ekonomi kreatif.
“Mari kita bangun Langkat dan Sumut menuju masa depan yang lebih baik,” ajaknya.
- Tingkatkan Partisipasi Pemilih!
Edy Rahmayadi kembali mengajak masyarakat untuk meningkatkan partisipasi pemilih di Pilgub Sumut serta Pilkada di 33 Kabupaten/Kota di Sumut.
Load more