LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Kemendagri
Sumber :
  • IST

Kemendagri Luncurkan LMS Pamong Desa untuk Tingkatkan Kapasitas Aparatur Desa dan Kelembagaan Desa

Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) melalui Direktorat Jenderal (Ditjen) Bina Pemerintahan Desa (Pemdes) secara resmi meluncurkan Learning Management System (LMS) Pamong Desa, Selasa, (15/10/2024) di Hotel Sultan, Jakarta. Peluncuran dilakukan secara langsung oleh Tenaga Ahli Menteri Dalam Negeri Suhajar Diantoro didampingi Dirjen Bina Pemdes Kemendagri La Ode Ahmad P. Bolombo dan Penjabat Gubernur Sulawesi Barat Bachtiar.

Selasa, 15 Oktober 2024 - 22:28 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) melalui Direktorat Jenderal (Ditjen) Bina Pemerintahan Desa (Pemdes) secara resmi meluncurkan Learning Management System (LMS) Pamong Desa, Selasa, (15/10/2024) di Hotel Sultan, Jakarta. Peluncuran dilakukan secara langsung oleh Tenaga Ahli Menteri Dalam Negeri Suhajar Diantoro didampingi Dirjen Bina Pemdes Kemendagri La Ode Ahmad P. Bolombo dan Penjabat Gubernur Sulawesi Barat Bachtiar.

Peluncuran LMS Pamong Desa dilakukan dalam rangka percepatan peningkatan kapasitas aparatur desa dan pengurus kelembagaan desa secara optimal dan merata kepada seluruh jajaran pemerintah desa yang tersebar di 75.265 desa.

Tenaga Ahli Menteri Dalam Negeri Suhajar Diantoro menyampaikan bahwa metode pembelajaran pelatihan peningkatan kapasitas secara konvensional yang memerlukan pertemuan secara tatap muka memiliki berbagai keterbatasan, mulai dari waktu, mobilisasi peserta hingga tempat kegiatan acara. Dengan adanya LMS Pamong Desa, perangkat desa dapat mengakses materi pelatihan secara online kapan saja dan di mana saja, sehingga memungkinkan peningkatan kapasitas yang lebih cepat dan merata di seluruh pelosok Indonesia.

“Jika kita terus menggunakan pembelajaran klasikal (tatap muka), dengan jumlah pamong desa yang begitu banyak, mengumpulkan mereka secara fisik akan memakan waktu yang lama. LMS hadir sebagai solusi, karena pamong desa bisa belajar mandiri melalui pembelajaran daring,” ujar Suhajar.

Baca Juga :

LMS Pamong Desa ini memungkinkan perangkat desa secara mandiri mengakses modul-modul pelatihan, mengikuti kursus yang disediakan, serta mendapatkan sertifikasi atas keahlian yang mereka peroleh. LMS juga dilengkapi dengan fitur interaktif yang memungkinkan pamong desa berkomunikasi dengan fasilitator maupun sesama peserta, menjadikan pembelajaran lebih dinamis dan aplikatif.

Suhajar menyoroti bahwa keberhasilan implementasi LMS Pamong Desa sangat bergantung pada tiga faktor penting. Pertama, dukungan aktif dari pemerintah daerah agar program ini dapat berjalan secara efektif di lapangan. Peran pemerintah daerah diharapkan bisa mendorong pamong desa di wilayahnya untuk memanfaatkan LMS dan memastikan bahwa program ini menjadi bagian dari kebijakan peningkatan kapasitas perangkat desa. 

Faktor kedua adalah jaringan internet. Meski pemerintah pusat telah membangun jaringan Palapa Ring yang mencakup wilayah barat, tengah, dan timur Indonesia, Suhajar menekankan bahwa penguatan jaringan internet di tingkat lokal masih sangat diperlukan, terutama di daerah-daerah terpencil. Ia juga menyoroti pentingnya peran pemerintah daerah dalam menyisihkan sebagian dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) untuk memperkuat infrastruktur jaringan internet sampai ditingkat desa.    

Halaman Selanjutnya :
Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Bangun Tidur Jangan Langsung Doa dan Shalat Tahajud, Ustaz Adi Hidayat Ungkap Ada Amalan yang Lebih Utama Dianjurkan...

Bangun Tidur Jangan Langsung Doa dan Shalat Tahajud, Ustaz Adi Hidayat Ungkap Ada Amalan yang Lebih Utama Dianjurkan...

Menurut Ustaz Adi Hidayat jangan langsung baca doa ataupun shalat tahajud jika bangun tidur. Ada lebih dianjurkan seperti dicontohkan oleh Nabi Muhammad SAW..
Tegas! Erick Thohir Bakal Lakukan Ini Seusai Timnas Indonesia Kandas dari China, Jay Idzes dkk Siap-Siap Saja...

Tegas! Erick Thohir Bakal Lakukan Ini Seusai Timnas Indonesia Kandas dari China, Jay Idzes dkk Siap-Siap Saja...

Ketua Umum PSSI Erick Thohir dengan tegas bakal lakukan ini usai Timnas Indonesia kandas dari tuan rumah China pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Imigrasi Jakarta Barat Amankan 5 WNA Diduga Langgar Hukum Keimigrasian, Tak Ada Ampun

Imigrasi Jakarta Barat Amankan 5 WNA Diduga Langgar Hukum Keimigrasian, Tak Ada Ampun

Direktorat Jenderal Imigrasi melalui Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Non TPI Jakarta Barat berhasil amankan tiga Warga Negara Asing (WNA) dan paspor milik WNA.
Shin Tae-yong Bongkar Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia dari China, Akui Sempat Buat Para Pemain Hilang Konsentrasi

Shin Tae-yong Bongkar Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia dari China, Akui Sempat Buat Para Pemain Hilang Konsentrasi

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menyebut dua gol ke gawang Maarten Paes saat melawan China merupakan kesalahan para pemainnya.
Konten Kreator Bahrain Ini Singgung Timnas Indonesia Hingga Lecehkan Lagu Indonesia Raya

Konten Kreator Bahrain Ini Singgung Timnas Indonesia Hingga Lecehkan Lagu Indonesia Raya

Tak hanya mengejek Timnas Indonesia yang kalah atas China 2-1, konten kreator dengan akun Instagram @noaimi9 ini turut melecehkan lagu Indonesia Raya. 
Tagar #styout Viral di Media Sosial usai Timnas Indonesia Dikalahkan China, PSSI Diminta Evaluasi Shin Tae-yong

Tagar #styout Viral di Media Sosial usai Timnas Indonesia Dikalahkan China, PSSI Diminta Evaluasi Shin Tae-yong

Tagar #styout viral di media sosial X usai Timnas Indonesia dikalahkan China pada laga lanjutan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Selasa (15/10).
Trending
Tegas! Erick Thohir Bakal Lakukan Ini Seusai Timnas Indonesia Kandas dari China, Jay Idzes dkk Siap-Siap Saja...

Tegas! Erick Thohir Bakal Lakukan Ini Seusai Timnas Indonesia Kandas dari China, Jay Idzes dkk Siap-Siap Saja...

Ketua Umum PSSI Erick Thohir dengan tegas bakal lakukan ini usai Timnas Indonesia kandas dari tuan rumah China pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Wasit Ahmed Al-Kaf Ditantang Pimpin Laga Timnas Indonesia vs Bahrain Leg 2 di GBK, Suporter King Indo Langsung Bilang Begini...

Wasit Ahmed Al-Kaf Ditantang Pimpin Laga Timnas Indonesia vs Bahrain Leg 2 di GBK, Suporter King Indo Langsung Bilang Begini...

Wasit kontroversial Ahmed Al Kaf ditantang pimpin pertandingan Timnas Indonesia vs Bahrain leg kedua di Stadion Gelora Bung Karno, begini kata fans King Indo...
Malik Risaldi Jadi Sorotan Media China Jelang Laga Kontra Timnas Indonesia, Pemain Persebaya Itu Disebut... 

Malik Risaldi Jadi Sorotan Media China Jelang Laga Kontra Timnas Indonesia, Pemain Persebaya Itu Disebut... 

Pemain Timnas Indonesia Malik Risaldi jadi sorotan Media China jelang laga Timnas Indonesia vs China, pemain Persebaya Surabaya disebut...
Rafael Struick Buktikan Ucapan Asisten Shin Tae-yong Benar, Striker Timnas Indonesia Punya Potensi Jadi Mesin Gol Jika Maksimalkan Hal Ini

Rafael Struick Buktikan Ucapan Asisten Shin Tae-yong Benar, Striker Timnas Indonesia Punya Potensi Jadi Mesin Gol Jika Maksimalkan Hal Ini

Keberhasilan Rafael Struick cetak gol cantik ke gawang Bahrain, jadi bukti ucapan asisten pelatih Shin Tae-yong soal kualitas striker Timnas Indonesia benar.
Media Korea Selatan Peringatkan China Jelang Laga Lawan Timnas Indonesia, Kalau Tak Mau Jadi Korban Shin Tae-yong Selanjutnya...

Media Korea Selatan Peringatkan China Jelang Laga Lawan Timnas Indonesia, Kalau Tak Mau Jadi Korban Shin Tae-yong Selanjutnya...

Media asal Korea Selatan kini menyoroti laga antara Timnas Indonesia melawan China sampai-sampai peringatkan Tim Naga soal satu hal penting ini, katanya...
Alasan Eliano Reijnders Dicoret di Laga Timnas Indonesia Vs China di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Kabarnya Bukan karena Cedera

Alasan Eliano Reijnders Dicoret di Laga Timnas Indonesia Vs China di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Kabarnya Bukan karena Cedera

Eliano Reijnders kabarnya dicoret dari skuad Timnas Indonesia untuk pertandingan melawan China di kualifikasi Piala Dunia 2026, Selasa (15/10/2024) malam WIB.
FIFA Kurangi Poin Bahrain setelah Laga 'Kontroversial' Lawan Timnas Indonesia, Skuad Asuhan Dragan Talajic Itu Kini Rugi

FIFA Kurangi Poin Bahrain setelah Laga 'Kontroversial' Lawan Timnas Indonesia, Skuad Asuhan Dragan Talajic Itu Kini Rugi

Bahrain mendapat pengurangan poin di peringkat FIFA meski berhasil menggagalkan kemenangan Timnas Indonesia. Pertandingan yang berakhir dengan skor 2-2 itu mem=
Selengkapnya