Kedekatan Herindra dengan Prabowo, lanjutnya, akan memudahkan komunikasi dan koordinasi dalam mengelola intelijen negara.
"Hal ini akan mempercepat proses penyampaian informasi intelijen kepada presiden," ungkap Ngasiman.
Tantangan internal dan eksternal yang dihadapi BIN saat ini, mulai dari peningkatan kinerja hingga ancaman siber, membutuhkan sinergi yang kuat antara Herindra dan Prabowo.
Ngasiman meyakini, di bawah kepemimpinan Herindra, BIN akan siap menghadapi berbagai tantangan yang ada di masa depan. (aag)
Load more