"Hampir enggak ada anak panti di situ yang mohon maaf jelek, good looking semua," ujar Dean Desvi.
Selain itu, ada lagi fakta mengejutkan yang baru saja terungkap, menurut Dean Desvi di panti asuhannya Sudirman membentuk semacam kasta.
Kasta tersebut dibuat berdasarkan ketampanan dari anak-anak yang diasuh Sudirman.
Semakin tampan anak tersebut maka akan semakin mewah fasilitas yang diberikan Sudirman kepada mereka.
"Apalagi yang dia bina, kan di sana ada berbagai kasta ya," ujar Dean Desvi.
"Kira-kira yang ketampanannya B atau C di rumah panti yang sebelah kanan, kalau yang A plus, dia rawat dengan skin care, dia kasih iPhone, terus giginya diveneer, tinggalnya di Istana," kata Dean Desvi.
Load more