Para petugas keamanan juga siap berjaga mengamankan ketertiban masyarakat.
Adapun diketahui, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka dilantik sebagai Presiden RI 2024-2029 hari ini.
Keduanya dilantik dalam Sidang Paripurna MPR Pdi Gedung DPR/MPR, Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (20/10/2024).
Selain itu dalam acara sidang tersebut, Prabowo juga akan bertukar tempat dengan Presiden RI Joko Widodo. Begitu juga dengan Gibran Rakabuming Raka akan bertukar tempat dengan Wapres Maruf Amin.
Usai dilantik, Prabowo-Gibran juga mengucapkan sumpah jabatan sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2024 - 2029.
Sebanyak 732 anggota MPR RI menyaksikan prosesi pengucapan sumpah jabatan tersebut. Sidang Paripurna MPR RI juga turut dihadiri oleh para tokoh nasional, pimpinan partai politik dan perwakilan negara sahabat. (rpi/aes)
Load more