LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Ibas di pelantikan Prabowo-Gibran sebagai Presiden dan Wakil Presiden Indonesia 2024-2029
Sumber :
  • Istimewa

Ibas Yakin Indonesia Lebih Maju dan Saling Berkolaborasi di Bawah Kepemimpinan Presiden Prabowo

Hal tersebut disampaikan Ibas ketika melaksanakan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden periode 2024–2029 dalam agenda Sidang Paripurna di MPR RI hari ini.

Minggu, 20 Oktober 2024 - 18:08 WIB

Jakarta, tvOnenews - Wakil Ketua MPR RI, Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) menyampaikan ucapan selamat dan harapan besarnya agar Indonesia lebih maju, sejahtera, dan saling berkolaborasi di bawah kepemimpinan Presiden dan Wakil Presiden Prabowo-Gibran. 

Hal tersebut disampaikan Ibas ketika melaksanakan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden periode 2024–2029 dalam agenda Sidang Paripurna MPR RI hari ini (20/10/2024).

“Pertama, saya bersyukur, alhamdulillah, perhelatan penting hari ini berjalan dengan lancar. Walaupun memakan waktu lebih banyak sedikit, tapi secara keseluruhan berjalan dengan sangat baik dan memuaskan bagi beberapa tamu penting," ujar Ibas.

"Dan kita juga mengucapkan selamat pada Presiden Prabowo, Presiden Republik Indonesia kedelapan, dan Mas Gibran telah dilantik dan mengucapkan sumpahnya," lanjutnya.

Baca Juga :

“Kami berharap agar kepemimpinan Prabowo berjalan dengan baik, dan dapat menuntaskan segala harapan masyarakat, menjalankan visi dan misi keduanya sehingga negara kita lebih maju dan lebih sejahtera secara keseluruhan,” ujarnya lagi.

Dalam kesempatan tersebut, Ibas juga mengucapkan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo dan presiden-presiden terdahulu atas karya baktinya yang selama ini merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari sejarah bangsa. 

Ia berharap agar fondasi-fondasi yang telah berjalan selama ini dapat dilanjutkan oleh Presiden Prabowo, tentunya dengan tantangan-tantangan yang baru.

Lebih jauh, Ketua Fraksi Partai Demokrat DPR RI ini juga berharap agar tantangan bangsa kedepan dapat dipecahkan dan diberikan solusinya. 

Ia pun meyakini bahwa harapan ini tidak hanya hadir dari dirinya seorang, melainkan juga merupakan harapan masyarakat luas.

“Bagaimana kita menuntaskan terkait dengan pengangguran, bagaimana kita juga terus menciptakan kebersamaan dalam perbedaan-perbedaan, dan tentunya saya juga berharap demokrasi yang berjalan kedepan mendapatkan ruang yang tentu tepat dan sesuai dengan etika agar masukan-masukan, kritik-kritik, disertai dengan solusi, juga dapat terus didengar,” terang Ibas.

“Karena kita yakin, hari ini mayoritas dari partai politik juga merupakan bagian dari kegotong-royongan Presiden Prabowo," jelasnya.

"Oleh karena itu, saya membutuhkan masukan tentunya kepada Presiden Prabowo nanti agar tantangan-tantangan, isu-isu yang belum terselesaikan atau yang harus dituntaskan dalam waktu dekat, menengah, dan panjang itu dapat benar-benar terlaksana dengan sebaik-baiknya,” imbuhnya.

Sejalan dengan impian yang ingin dicapai Presiden Prabowo untuk Indonesia, Ibas juga ingin agar kemiskinan di Indonesia semakin rendah, pertumbuhan perekonomian yang terjaga, serta fiskal yang cukup, sehingga ekonomi di Indonesia terus berputar dan dapat berdampak pada pendapatan masyarakat yang terus meningkat.

Selain itu, Ibas juga ingin agar anak-anak muda diperankan, bukan hanya sebagai penonton. 

“Karena mereka adalah bonus demografi kita. Mereka harus berperan, mereka harus disertakan, bahkan mereka harus yang kedepan untuk menciptakan kreativitas-kreativitas dan tentunya lapangan-lapangan kerja baru, yang hari ini mengikuti perkembangan zaman,” tutur Ibas.

Dalam kesempatan tersebut, Ibas juga mengucapkan terima kasih kepada lembaga dan instansi terkait yang turut berperan dalam pelaksanaan Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden, yaitu kepada MPR, Polri, TNI, dan seluruh elemen lainnya. 

Ia juga berterima kasih kepada para tamu negara yang hadir atas ikatan persahabatan dan komitmennya untuk mendukung proses transisi pemimpin di Indonesia. 

“Dan kita doakan agar mereka selamat ke negaranya masing-masing, dan kemudian kita lanjutkan kolaborasi, sinergi, dan hubungan antara dua negara Indonesia dan negara mana pun yang hadir, terima kasih,” pungkas Ibas. (aes)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
RIbuan Umat Buddha Doakan Prabowo Subianto dalam Perayaan Kathina 2568/2024 di Wihara Ekayana Arama

RIbuan Umat Buddha Doakan Prabowo Subianto dalam Perayaan Kathina 2568/2024 di Wihara Ekayana Arama

Ribuan umat Buddha mengikuti jalan kegiatan perayaan Kathina 2568/2024 yang berlangsung di Wihara Ekayana Arama, Duri Kepa, Jakarta Barat pada Minggu (20/10/2024).
Cuaca Hari Ini, Jakarta Cerah dan Suhunya Mencapai Sebegini

Cuaca Hari Ini, Jakarta Cerah dan Suhunya Mencapai Sebegini

BMKG memprediksi sebagian besar wilayah Jakarta cerah berawan hari ini, Senin (21/10) atau sehari setelah pelantikan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka.
Tengok 5 Janji Ekonomi Prabowo Usai Dilantik Jadi Presiden, Hilangkan Kemiskinan hingga Swasembada Pangan

Tengok 5 Janji Ekonomi Prabowo Usai Dilantik Jadi Presiden, Hilangkan Kemiskinan hingga Swasembada Pangan

Dalam pidato usai pelantikan, Prabowo menyampaikan 5 hal penting terkait perekonomian Indonesia selama lima tahun ke depan. Berikut 5 janji ekonomi Prabowo
Presiden RI Prabowo Subianto Resmi Tunjuk Legenda Bulu Tangkis Taufik Hidayat Jadi Wakil Menteri Pemuda dan Olahraga

Presiden RI Prabowo Subianto Resmi Tunjuk Legenda Bulu Tangkis Taufik Hidayat Jadi Wakil Menteri Pemuda dan Olahraga

Prabowo Subianto selaku Presiden RI resmi menunjuk legenda bulu tangkis Indonesia yakni Taufik Hidayat sebagai wakil Menteri Pemuda dan Olahraga (Wamenpora).
Usai Dilantik Para Menteri Akan Jalani Pembekalan di Akmil Magelang, Ini Jadwalnya

Usai Dilantik Para Menteri Akan Jalani Pembekalan di Akmil Magelang, Ini Jadwalnya

Jajaran Menteri dan Wakil Menteri (Wamen) Kabinet Merah Putih dijadwalkan akan mengikuti pembekalan di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jatim. Ini jadwalnya.
Polisi Periksa 24 Saksi Terbakarnya Speedboat Cagub Malut

Polisi Periksa 24 Saksi Terbakarnya Speedboat Cagub Malut

Satreskrim Polres Pulau Taliabu, Maluku Utara (Malut) telah memeriksa sebanyak 24 orang saksi dalam kasus terbakarnya speedboat yang mengakibatkan enam orang meninggal dunia, termasuk calon Gubernur Maluku Utara Benny Laos.
Trending
Top 3 Bola: Bahrain Bakal Disanksi, FIFA dan AFC Kemungkinan Kabulkan Permintaan Bahrain, hingga Erick Thohir Bicara Soal Kevin Diks

Top 3 Bola: Bahrain Bakal Disanksi, FIFA dan AFC Kemungkinan Kabulkan Permintaan Bahrain, hingga Erick Thohir Bicara Soal Kevin Diks

Deretan berita di tvonenews.com yang menjadi berita top 3 bola, simak selengkapnya.
Shin Tae-yong Akhirnya Jujur soal Alasan Coret Eliano Reijnders dan Mainkan Asnawi Mangkualam saat Timnas Indonesia Hadapi China

Shin Tae-yong Akhirnya Jujur soal Alasan Coret Eliano Reijnders dan Mainkan Asnawi Mangkualam saat Timnas Indonesia Hadapi China

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, akhirnya berbicara jujur soal alasan mencoret Eliano Reijnders dan memainkan Asnawi Mangkualam di laga kontra China.
Pantas Shin Tae-yong Tak Mau Pusing soal Agama Pemain Timnas Indonesia, Buntut Kesal dengan Pelatih ini di Korea

Pantas Shin Tae-yong Tak Mau Pusing soal Agama Pemain Timnas Indonesia, Buntut Kesal dengan Pelatih ini di Korea

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong sempat menceritakan selalu menghargai agama para pemain dari pengalaman pahit pelatih asal Jerman ini di Korea Selatan.
Mantan Pemain Timnas Indonesia Beri Pesan Terbuka untuk Asnawi Mangkualam, Singgung Sikapnya Usai Kalah dari China:  Seharusnya...

Mantan Pemain Timnas Indonesia Beri Pesan Terbuka untuk Asnawi Mangkualam, Singgung Sikapnya Usai Kalah dari China: Seharusnya...

Salah seorang mantan pemain Timnas Indonesia memberikan pesan terbuka untuk Asnawi Mangkualam soal sikapnya setelah kalah melawan China, katanya seharusnya...
Di-blacklist Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Elkan Baggott Buktikan Kelas di Lapangan dengan Jadi Satu-satunya Pemegang Rekor Ini

Di-blacklist Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Elkan Baggott Buktikan Kelas di Lapangan dengan Jadi Satu-satunya Pemegang Rekor Ini

Elkan Baggott, yang masih berkarier di Inggris, membuktikan kualitasnya meski sudah di-blacklist Shin Tae-yong dari skuad Timnas Indonesia sejak tahun ini.
Prabowo-Gibran Resmi Dilantik, 3 Pemain Keturunan Ini Bakal Dinaturalisasi untuk Gabung Timnas Indonesia, Mereka Adalah...

Prabowo-Gibran Resmi Dilantik, 3 Pemain Keturunan Ini Bakal Dinaturalisasi untuk Gabung Timnas Indonesia, Mereka Adalah...

Di awal masa pemerintahan Prabowo dan Gibran, mereka akan dihadapkan dengan proses naturalisasi tiga pemain keturunan ini, agar bisa bergabung dengan timnas.
Tak Cuma Bikin Timnas Indonesia Melejit di Ranking FIFA, Klub Liga 1 Juga Berpotensi Main di Piala Dunia Jika Pindah Federasi ke Oseania

Tak Cuma Bikin Timnas Indonesia Melejit di Ranking FIFA, Klub Liga 1 Juga Berpotensi Main di Piala Dunia Jika Pindah Federasi ke Oseania

Perpindahan federasi sepak bola Indonesia dari AFC ke Oseania bakal berikan sejumlah keuntungan tak hanya buat skuad Garuda namun juga para klub lokal Liga 1.
Selengkapnya
Viral