Sementara itu Daniel Koo, Chairman Pasifik Group mengatakan mesin pengolahan sampah Ecowiz memiliki beberapa keunggulan yang sangat ramah lingkungan.
"Fitur unggulan dari mesin Ecowiz EV-100 ini adalah kemampuannya dalam pengolahan sampah tanpa menimbulkan polusi asap, polusi suara dan limbah air," ucapnya.
Ia juga yakin dengan pengelolaan sampah dengan mesin Ecowiz yang bisa dikerjakan langsung di tempat akan bisa mengurangi sampah yang dikirimkan ke tempat pembuangan akhir.
"Kami berharap dengan penggunaan mesin ini kita dapat mendorong misi pengolahan sampah sejak awal dan mengurangi beban sampah yang diangkut ke TPA," imbuhnya.
Daniel Koo mengungkapkan dengan adanya mesin pengolahan sampah Ecowiz diharapkan mampu mewujudkan lingkungan yang bersih dan sehat untuk Bali pada umumnya dan Jembrana pada khususnya.
"Semoga dengan hadirnya mesin Ecowiz EV-100 ini kita dapat mewujudkan cita-cita bersama untuk menjadikan Bali yang bersih, sehat dan ramah lingkungan yang dimulai dari Jembrana Bali," ungkapnya.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Jembrana, Dewa Gede Ary Candra Wisnawa mengatakan pemberian bantuan mesin pengolahan sampah Ecowiz dari Pasifik Group yang ditempatkan di Pasar Umum Negara Bahagia merupakan hasil penjajakan Pemerintah Kabupaten Jembrana melalui Bupati Jembrana.
Load more