Nama Betrand Peto pun sempat dituding terlibat menjadi penyebab keretakan rumah tangga Sarwendah dan Ruben Onsu.
Menanggapi hal tersebut, Ruben Onsu pun telah melakukan kalrifikasi.
Ia menegaskan penyebab keretakan rumah tangganya tidak ada sangkut pautnya dengan anak sulungnya, Betrand Peto alias Onyo.
Namun klarifikasi tersebut tak cukup membuat netizen berhenti menuding Sarwendah dan Onyo punya kedekatan khusus. Terlebih, saat ini Sarwendah hanya tinggal bersama ketiga anaknya.
Dalam podcast Atta Halilintar, Sarwendah mengaku risih dengan isu kedekatang dirinya dengan putra sulungnya.
"Apa sih berita yang paling mengganggu?" tanya Atta, dilansir dari kanal YouTube AH pada Senin (28/10/2024).
"Ya pasti berita aku sama dia (Betrand Peto) lah," ujar Sarwendah.
Sarwendah menjelaskan bahwa dirinya tidak memiliki hubungan lain dengan Onyo. Ia hanya merusaha memberikan kasih sayang selayaknya ibu kepada anaknya.
Load more