LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Dokumentasi - Direktur Eksekutif Lembaga Kajian Strategis Kepolisian Indonesia (Lemkapi) Dr Edi Hasibuan.
Sumber :
  • ANTARA/HO-Lemkapi

Lemkapi Harap Polri Cepat Tuntaskan Kasus Payment Gateway Denny Indrayana

Direktur Lemkapi Edi Hasibuan berharap bahwa Bareskrim Mabes Polri cepat menuntaskan kasus dugaan korupsi Payment Gateway yang telah mangkrak selama 10 tahun.

Rabu, 30 Oktober 2024 - 10:53 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Direktur Lembaga Kajian Strategis Polri (Lemkapi) Edi Hasibuan berharap Bareskrim Mabes Polri cepat menuntaskan kasus dugaan korupsi Payment Gateway yang telah mangkrak selama 10 tahun.

Terlebih Mantan Wamenkumham Denny Indraya sudah tersangka sejak 2015 masih melenggang bebas.

Edi menilai, penuntasan kasus ini menjadi penting demi kepastian hukum terhadap Denny Indrayana.

“Saya kira tugas polisi untuk menindaklanjuti, biar ada kepastian hukum,” kata Edi dalam keterangannya, Rabu (30/10/2024).

Baca Juga :

Belum lagi negara mengalami kerugian dalam kasus ini yang disinyalir sebesar Rp32,09 miliar. 

“Soal bagaimana kan tentunya ada strategi yang dilakukan oleh Aparat penegak Hukum di dalam, yang mengungkap berbagai kasus-kasus yang muncul pada pelanggaran hukum,” kata Edi.

Untuk diketahui, kasus payment gateway Kemenkumham kembali mencuat usai eks Wamenkumham Denny Indrayana di situs miliknya, menyinggung status tersangka yang disandangnya akan genap berusia 10 tahun, pada Februari 2025 mendatang.

Pada Maret 2023, Andi Syamsul Bahri, sang pelapor dugaan korupsi ini sempat mengeluhkan perkembangan kasus yang jalan di tempat, tapi hingga sekarang belum juga ada tanda-tanda kelanjutan dari perkara ini.

Pada 2015,  Denny Indrayana telah ditetapkan tersangka oleh Polri dalam kasus dugaan korupsi payment gateway. Kasus ini ditangani di era Kapolri Jenderal Badrodin Haiti.

Denny dianggap berperan menginstruksikan rujukan dua vendor proyek payment gateway.

Denny juga diduga memfasilitasi kedua vendor itu untuk mengoperasikan sistem tersebut.

Dua vendor yang dimaksud yakni PT Nusa Inti Artha (Doku) dan PT Finnet Indonesia

“Satu rekening dibuka atas nama dua vendor itu. Uang disetorkan ke sana, baru disetorkan ke Bendahara Negara. Ini yang menyalahi aturan, harusnya langsung ke Bendahara Negara,” ujar Kepala Divisi Humas Polri Brigjen (Pol) Anton Charliyan pada Rabu (25/3/2015).

Penyidik memperkirakan dugaan kerugian negara atas kasus itu mencapai Rp32.093.692.000 (Rp32,09 miliar).

Polisi juga menduga ada pungutan tidak sah sebesar Rp605 juta dari sistem itu.

Anton mengatakan, Denny diduga kuat menyalahgunakan wewenangnya sebagai Wakil Menkumham dalam program sistem pembayaran pembuatan paspor secara elektronik

Manuver Denny dalam kasus ini, sambung Anton, kurang disetujui oleh orang-orang di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM.

Namun, Denny tetap bersikukuh agar program tersebut harus berjalan.

Kejaksaan Agung sudah buka suara soal kasus dugaan korupsi payment gateway.

Kasus yang mangkrak sejak tahun 2015 itu rupanya masih mentok di tim penyidik pada Bareskrim Polri.

“Saya belum dapat info menghentikan (kasus payment gateway),” kata Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejaksaan Agung, Ketut Sumedana pada Selasa (13/6/2023).

Pernyataan ini dibantah pelapor.

Andi Syamsul Bahri mengatakan berdasarkan informasi yang diterima berkas itu sudah lengkap atau P-21.

Dia heran perkara ini tidak masuk tahap persidangan.

“Bahwa Perkara tersebut telah selesai diperiksa Bareskrim dan telah dianggap P-21 memenuhi syarat Penuntutan oleh Kejaksaan Agung,” kata pelapor Andi Syamsul Bahri dalam surat permohonannya ke Kejaksaan Agung, Kamis,(8/6/2024).(lkf)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Update Kasus Temuan Mayat Wanita Tanpa Kepala di Jakarta Utara, Polisi Buru Pelaku Lewat Rekaman CCTV

Update Kasus Temuan Mayat Wanita Tanpa Kepala di Jakarta Utara, Polisi Buru Pelaku Lewat Rekaman CCTV

Kasus penemuan mayat wanita tanpa kepala yang mengambang di Danau Muara Baru, Jakarta Utara akhirnya menemukan titik terang.
Lebih Dari 1,5 Juta Lembar Surat Suara Pilgub Jateng Tiba di Gudang Penyimpanan KPU Brebes

Lebih Dari 1,5 Juta Lembar Surat Suara Pilgub Jateng Tiba di Gudang Penyimpanan KPU Brebes

Dengan menggunakan truk kontainer, sebanyak 1.560.000 lembar kertas surat suara pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah telah tiba di gudang penyimpanan milik KPU Brebes.
Keuangan Sritex Berdarah-darah, DPR Fokus Selamatkan Pekerja dari Badai PHK

Keuangan Sritex Berdarah-darah, DPR Fokus Selamatkan Pekerja dari Badai PHK

Wakil Ketua DPR RI, Cucun Ahmad Syamsurijal, menegaskan bahwa pihaknya akan memprioritaskan upaya menyelamatkan para pekerja yang terdampak PHK
Berkunjung ke Sumatera Barat, Menbud Fadli Zon Resmikan Museum Sastra dan Rumah Puisi Taufiq Ismail

Berkunjung ke Sumatera Barat, Menbud Fadli Zon Resmikan Museum Sastra dan Rumah Puisi Taufiq Ismail

Menbud Fadli Zon didampingi Wakil Menteri Kebudayaan Giring Ganesha, Plt. Gubernur Sumbar Audy Joinaldi dan beberapa tokoh sastra nasional dalam acara tersebut
Griya Warada Banten Beri Makan Siang Gratis, Inovasi Kemenkumham Banten Peduli Sesama

Griya Warada Banten Beri Makan Siang Gratis, Inovasi Kemenkumham Banten Peduli Sesama

Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Banten hadir memberikan kepedulian bagi sesama dengan menyediakan makan siang gratis bagi masyarakat kurang mampu melalui yayasan Griya Warada Banten. 
Polda Jateng Turunkan Ratusan Personel Amankan Debat Perdana Pilkada Jawa Tengah

Polda Jateng Turunkan Ratusan Personel Amankan Debat Perdana Pilkada Jawa Tengah

Ratusan personel kepolisian diturunkan untuk mengamankan debat perdana Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jateng di Marina Convention Centre, Kota Semarang pada Rabu (30/10/2024) malam. 
Trending
FIFA Tak Restui Pemain Keturunan Ini Bela Timnas Indonesia Sekalipun Sudah Dinaturalisasi, Ini Alasannya

FIFA Tak Restui Pemain Keturunan Ini Bela Timnas Indonesia Sekalipun Sudah Dinaturalisasi, Ini Alasannya

Ryan Flamingo, bek tengah PSV Eindhoven, diperkirakan tak akan dinaturalisasi untuk membela Timnas Indonesia karena syarat garis keturunan dari FIFA yang ketat.
AFC Ubah Klasemen Runner-up Terbaik di Detik-Detik Terakhir Kualifikasi Piala Asia U-17 2025, Bagaimana Nasib Timnas Indonesia U-17?

AFC Ubah Klasemen Runner-up Terbaik di Detik-Detik Terakhir Kualifikasi Piala Asia U-17 2025, Bagaimana Nasib Timnas Indonesia U-17?

Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) mengubah klasemen runner-up terbaik yang menjadi jalur Timnas Indonesia U-17 lolos ke putaran final Piala Asia U-17 2025.
Coach Justin Luapkan Kekecewaannya Terhadap Rafael Struick sampai Minta 'El Klemer' Turun Kasta, Shin Tae-yong Disarankan Rotasi Pemain?

Coach Justin Luapkan Kekecewaannya Terhadap Rafael Struick sampai Minta 'El Klemer' Turun Kasta, Shin Tae-yong Disarankan Rotasi Pemain?

Coach Justin pernah terang-terangan mengulas pedas performa Rafael Struick usai Laga Timnas Indonesia Kontra Bahrain. Katanya kontribusi El Klemer itu masih...
Top 3 Bola: AFC Respons Tegas Timnas Indonesia U-17, Ranking Indonesia Naik Drastis, hingga Klub-klub Liga Jepang Disarankan Tak Rekrut Pemain Timnas Indonesia

Top 3 Bola: AFC Respons Tegas Timnas Indonesia U-17, Ranking Indonesia Naik Drastis, hingga Klub-klub Liga Jepang Disarankan Tak Rekrut Pemain Timnas Indonesia

Top 3 artikel seputar sepak bola Indonesia ramai diperbincangkan, terutama terkait Timnas Indonesia yang terus menjadi sorotan. Simak informasi lengkapnya.
Gara-gara Lee So-young, Kapten IBK Altos Ancam Megawati Hangestri Jelang Hadapi Red Sparks di Liga Voli Korea 2024-2025

Gara-gara Lee So-young, Kapten IBK Altos Ancam Megawati Hangestri Jelang Hadapi Red Sparks di Liga Voli Korea 2024-2025

Hwang Min-kyoung selaku kapten IBK Altos beri ancaman kepada Megawati Hangestri dan skuad Red Sparks jelang pertemuan keduanya di Liga Voli Korea 2024-2025.
Hasil Pemain Timnas Indonesia Abroad: Debut Manis Marselino Ferdinan, Calvin Verdonk Singkirkan Eliano Reijnders hingga Ragnar Oratmangoen dan Saddil Ramdani Beda Nasib

Hasil Pemain Timnas Indonesia Abroad: Debut Manis Marselino Ferdinan, Calvin Verdonk Singkirkan Eliano Reijnders hingga Ragnar Oratmangoen dan Saddil Ramdani Beda Nasib

Hasil pertandingan pemain Timnas Indonesia abroad semalam melibatkan Marselino Ferdinan, Calvin Verdonk, Eliano Reijnders, Ragnar Oratmangoen hingga Saddil Ramdani.
Sidang Kasus Korupsi KWH Listrik Kubar Hadirkan Saksi Mantan Kepala BPKAD dan Dua Mantan Anggota DPRD

Sidang Kasus Korupsi KWH Listrik Kubar Hadirkan Saksi Mantan Kepala BPKAD dan Dua Mantan Anggota DPRD

"Hadirnya Sahadi sebagai saksi sangat penting untuk mengungkap lebih dalam kasus ini," ujar Jaksa Penuntut Umum (JPU) Christhean Arung.
Selengkapnya
Viral