Jakarta, tvOnenews.com - Warga Jakarta atau yang warga Bekasi yang bekerja di Jakarta kini sudah tak pusing lagi dengan jarak tempuh.
Diketahui, kini Bekasi semakin menjadi pusat pertumbuhan baru dengan banyaknya fasilitas modern.
Salah satu kota mandiri yaitu Kota Harapan Indah berhasil memotong jarak tempun antara Bekasi dengan Jakarta.
Hal tersebut dapat diwujudkan melalui Gerbang Abisvara yang baru saja diresmikam pada Kamis (30/10/2024).
Gerbang ini memangkas jarak tempuh CBD Kota Harapan Indah ke Jakarta yang awalnya 5 km menjadi 1 km.
Damai Putra Group sebagai pengembang Kota Harapan Indah berkomitmen untuk terus melakukan inovasi dan kontribusi positif serta memberikan dampak positif secara keseluruhan bagi masyarakat dan lingkungan di sekitarnya.
Gerbang Abisvara menjadi salah satu simbol identitas dan ciri khas Kota Harapan Indah yang juga memberikan kemudahan akses bagi pengunjung dan warga.
Direktur Damai Putra Group, Barawidjaja, mengatakan dibangunnya Gerbang Abisvara bertujuan untuk meningkatkan aksesibilitas yaitu mempermudah akses masuk dan keluar dari kawasan Kota Harapan Indah, yang dapat mendukung mobilitas penduduk dan pengunjung.
Dengan meningkatkan aksesibilitas, diharapkan dapat mendorong pertumbuhan cluster baru termasuk perkembangan bisnis dan usaha di area Kota Harapan Indah.
"Gerbang Abisvara Kota Harapan Indah ini merupakan bentuk kontribusi positif Damai Putra Group agar Kota Harapan Indah dapat berkembang menjadi kawasan yang lebih maju dan berkelanjutan serta menjadi kawasan yang aman dan nyaman dengan pengaturan lalu lintas yang lebih baik dan kontrol akses," ujar Barawidjaja, dalam keterangannya kepada wartawan.
Untuk tahun 2025, kata Barawidjaja akan ada rencana strategis pengembangan kawasan Perumahan Kota Harapan Indah yang menjadi fokus utama yaitu peningkatan infrastruktur jalan, pengembangan fasilitas umum, pengembangan area komersial, pengembangan sistem transportasi, dan pelaksanaan program lingkungan.
Pengembangan kawasan Perumahan Kota Harapan Indah yang menjadi fokus utama yaitu peningkatan infrastruktur jalan, pengembangan fasilitas umum, pengembangan area komersial, pengembangan sistem transportasi, dan pelaksanaan program lingkungan.
Dari rencana pengembangan tersebut, lanjut Barawidjaja, apa yang ditargetkan oleh Damai Putra Group tahun 2024 dapat tercapai yaitu penyelesaian proyek infrastruktur, peningkatan layanan publik serta dapat menarik investor dan pembeli lebih banyak lagi.
Menurutnya, rencana pengembangan dan target yang ingin dicapai tersebut diharapkan berjalan dengan baik.
"Kesuksesan di tahun 2024 tentunya akan berlanjut di tahun berikutnya dengan sejumlah rencana baru di antaranya memulai proyek pembangunan baru, mengimplementasikan teknologi smart city untuk meningkatkan efisiensi dalam pengelolaan kota dan layanan publik, melaksanakan program lingkungan berkelanjutan dan mendorong partisipasi masyarakat dalam pengembangan kawasan, termasuk dalam perencanaan dan pengelolaan fasilitas publik," tutup Barawidjaja.
Load more