LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Terungkap, Peran Pegawai Komdigi di Kasus Judi Online, Begini Skandal Pengelolaan Situsnya
Sumber :
  • istimewa

Menguak Tabir Skandal Judi Online Libatkan Pegawai Komdigi, Mulai Dijadikan Tersangka Hingga...

Menguak tabir skandal judi online yang melibatkan pegawai Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi), mulai dari pengungkapan, dan penetapan tersangka, hingga

Sabtu, 2 November 2024 - 20:39 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Menguak tabir skandal judi online yang melibatkan pegawai Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi), mulai dari pengungkapan dan penetapan tersangka, hingga komentar menteri.

Seperti diketahui, kasus ini terungkap pada  Kamis (31/10/2024). Kemudian, pada Jumat (1/11/2024) beberapa pegawai Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) resmi ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus perjudian online. 

Total ada 11 tersangka yang berhasil ditangkap, meski tidak semuanya merupakan pegawai Komdigi. 

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Ade Ary Syam Indriadi, mengungkapkan bahwa beberapa tersangka yang tertangkap berstatus staf ahli di Komdigi.

Baca Juga :

Namun, pihak kepolisian juga mengonfirmasi masih ada tersangka yang masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) dan terus diburu.

Sebelumnya, pada Kamis (31/10), kepolisian berhasil menangkap satu pegawai Komdigi terkait kasus judi online ini. 

Penggeledahan juga dilakukan di 'kantor satelit' tersangka di Bekasi, yang digunakan untuk menjalankan operasi perjudian online. 

Salah satu tersangka mengaku bertugas menjaga situs-situs judi online agar terhindar dari pemblokiran. 

Dari sekitar 5.000 situs yang harus diblokir, tersangka sengaja membiarkan 1.000 situs tetap beroperasi.

Menurut laporan detikNews, polisi mempertanyakan hasil kloning situs judi tersebut, dan tersangka mengakui bahwa 4.000 situs sudah diblokir, sementara 1.000 situs sengaja 'dibina' untuk tetap aktif.

- Langkah Tegas Menkomdigi Meutya Hafid: Lapor ke Prabowo dan Keluarkan Instruksi Menteri

Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi) Meutya Hafid langsung merespons skandal ini dengan mengeluarkan Instruksi Menteri Nomor 2 Tahun 2024 tentang Pemberantasan Judi Online. 

Meutya memerintahkan seluruh pegawai Komdigi untuk mematuhi Pakta Integritas yang menolak segala bentuk aktivitas perjudian daring, baik di dalam maupun luar kedinasan. Pakta ini sudah diteken sejak Juli 2024.

Meutya juga melaporkan langsung kasus ini kepada Presiden Prabowo Subianto. 

Menurut Meutya, Prabowo mendukung langkah tegas yang diambil, termasuk Instruksi Menteri untuk mengusut tuntas kasus ini dan membantu mengidentifikasi pegawai lain yang terlibat.

Selama 10 hari sejak Prabowo dilantik, sudah ada 187 situs judi online yang berhasil di-takedown oleh Kementerian. 

Namun, Meutya menegaskan bahwa ini bukanlah sebuah prestasi besar, melainkan langkah awal untuk membersihkan kementeriannya.

"Kami akan segera laporkan hasil kerja kami kepada publik, bahkan bisa jadi mingguan atau harian, agar kinerja kami lebih transparan," ujarnya.

- Pegawai Terlibat Judi Online Akan Dipecat

Meutya menyatakan apresiasinya kepada kepolisian dan siap memberikan akses penyidikan ke dalam Komdigi jika diperlukan. 

Ia menegaskan, pegawai yang terlibat akan dinonaktifkan sementara dan diberhentikan jika terbukti bersalah melalui putusan hukum yang inkrah.

Dirjen Informasi dan Komunikasi Publik (IKP) Komdigi, Prabu Revolusi, juga menegaskan sikap keras terhadap pegawai yang terlibat.

"Instruksi Menteri sudah jelas dan tegas: pecat tidak hormat bagi pegawai yang terbukti terlibat judi online," tegas Prabu. (aag)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Selaras dengan Pemerintahan Prabowo, Benyamin - Pilar Gencar Beberkan Program Penanganan Stunting

Selaras dengan Pemerintahan Prabowo, Benyamin - Pilar Gencar Beberkan Program Penanganan Stunting

Pemerintahan Era Presiden RI, Prabowo Subianto gencar melakukan sosialisasi pencegahan stunting pada anak pada setiap pelosok tanah air dalam visi Indonesia Emas 2045.
Benyamin Davnie Janji Libatkan Kaum Muda dalam Pembangunan Ekonomi di Kota Tangsel

Benyamin Davnie Janji Libatkan Kaum Muda dalam Pembangunan Ekonomi di Kota Tangsel

Calon Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Benyamin Davnie mengungkap rancangan program kerjanya bagi kelompok usai muda.
Pejabat Kementerian Komdigi Diduga Terseret Judi Online, Budi Arie Sebut Bakal Fokus ke Rakyat

Pejabat Kementerian Komdigi Diduga Terseret Judi Online, Budi Arie Sebut Bakal Fokus ke Rakyat

Eks Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi merespons sejumlah pejabat Komdigi yang diduga terlibat judi online.
Klaim Dapat Dukungan Jokowi di Pilkada Jakarta, Ridwan Kamil Beberkan Buktinya Lewat Projo

Klaim Dapat Dukungan Jokowi di Pilkada Jakarta, Ridwan Kamil Beberkan Buktinya Lewat Projo

Calon Gubernur (Cagub) Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil menyatakan Presiden RI Ke-7 Jokowi telah mengizinkan relawannya Projo untuk mendeklarasikan dukungan.
Tafsir Surat Al Baqarah Ayat 65: Orang yang Hina atas Pelanggaran Janjinya kepada Allah SWT

Tafsir Surat Al Baqarah Ayat 65: Orang yang Hina atas Pelanggaran Janjinya kepada Allah SWT

Surat Al Baqarah Ayat 65 memiliki makna kandungan tafsir tentang orang yang hina. Sebab, fisik Bani Israil berubah menjadi kera atas pelanggaran janji mereka.
Wapres Gibran Rakabuming Pastikan Seluruh Infrastruktur Bakal Selesai Tepat Waktu

Wapres Gibran Rakabuming Pastikan Seluruh Infrastruktur Bakal Selesai Tepat Waktu

Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming Raka memastikan pekerjaan infrastruktur di seluruh daerah, termasuk Kota Solo, Jawa Tengah, selesai tepat waktu.
Trending
Klaim Dapat Dukungan Jokowi di Pilkada Jakarta, Ridwan Kamil Beberkan Buktinya Lewat Projo

Klaim Dapat Dukungan Jokowi di Pilkada Jakarta, Ridwan Kamil Beberkan Buktinya Lewat Projo

Calon Gubernur (Cagub) Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil menyatakan Presiden RI Ke-7 Jokowi telah mengizinkan relawannya Projo untuk mendeklarasikan dukungan.
Pantas Saja Betrand Peto Larang Sarwendah Nikah Lagi, Mantan Istri Ruben Onsu itu Ungkap Kalau Onyo Sebenarnya…

Pantas Saja Betrand Peto Larang Sarwendah Nikah Lagi, Mantan Istri Ruben Onsu itu Ungkap Kalau Onyo Sebenarnya…

Sarwendah blak-blakan menceritakan bahwa Betrand Peto alias Onyo melarangnya menikah lagi usai bercerai dengan Ruben Onsu. Simak informasinya berikut ini.
Wapres Gibran Rakabuming Pastikan Seluruh Infrastruktur Bakal Selesai Tepat Waktu

Wapres Gibran Rakabuming Pastikan Seluruh Infrastruktur Bakal Selesai Tepat Waktu

Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming Raka memastikan pekerjaan infrastruktur di seluruh daerah, termasuk Kota Solo, Jawa Tengah, selesai tepat waktu.
Tafsir Surat Al Baqarah Ayat 65: Orang yang Hina atas Pelanggaran Janjinya kepada Allah SWT

Tafsir Surat Al Baqarah Ayat 65: Orang yang Hina atas Pelanggaran Janjinya kepada Allah SWT

Surat Al Baqarah Ayat 65 memiliki makna kandungan tafsir tentang orang yang hina. Sebab, fisik Bani Israil berubah menjadi kera atas pelanggaran janji mereka.
Benyamin Davnie Janji Libatkan Kaum Muda dalam Pembangunan Ekonomi di Kota Tangsel

Benyamin Davnie Janji Libatkan Kaum Muda dalam Pembangunan Ekonomi di Kota Tangsel

Calon Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Benyamin Davnie mengungkap rancangan program kerjanya bagi kelompok usai muda.
Pejabat Kementerian Komdigi Diduga Terseret Judi Online, Budi Arie Sebut Bakal Fokus ke Rakyat

Pejabat Kementerian Komdigi Diduga Terseret Judi Online, Budi Arie Sebut Bakal Fokus ke Rakyat

Eks Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi merespons sejumlah pejabat Komdigi yang diduga terlibat judi online.
Suporter Timnas Indonesia Diminta Tak Usah Datang ke Stadion saat Hadapi Jepang oleh Mantan Pelatih Samurai Biru

Suporter Timnas Indonesia Diminta Tak Usah Datang ke Stadion saat Hadapi Jepang oleh Mantan Pelatih Samurai Biru

Wakil Presiden JFA, Takeshi Okada memberikan peringatan kepada suporter Garuda untuk tak datang ke stadion saat pertandingan Timnas Indonesia kontra Jepang.
Selengkapnya
Viral