LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir
Sumber :
  • tvOnenews.com/Abdul Gani Siregar

Erick Thohir Terbuka Soal Wacana BUMN Pangan Berada di Bawah Kementerian Pertanian

Menteri BUMN, Erick Thohir menyatakan sikap terbuka terkait wacana pemindahan perusahaan milik negara sektor pangan dari naungan Kementerian BUMN ke Kementerian Pertanian (Kementan).

Selasa, 19 November 2024 - 17:35 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Menteri BUMN, Erick Thohir menyatakan sikap terbuka terkait wacana pemindahan perusahaan milik negara sektor pangan dari naungan Kementerian BUMN ke Kementerian Pertanian (Kementan).

Menurut Erick, langkah ini dapat dipertimbangkan jika memang bertujuan memaksimalkan fungsi dan peran perusahaan BUMN.

“Kalau BUMN-BUMN ini sudah dianggap baik dan banyak pihak melihat bisa dimaksimalkan lebih baik, ya kita terbuka,” ujar Erick di Kantor Kementerian BUMN, Jakarta Pusat, Selasa (19/11/2024).

Erick menjelaskan bahwa Kementerian BUMN saat ini telah memangkas jumlah perusahaan yang dikelola, dari awalnya 114 menjadi 47 perusahaan. Dari jumlah itu, 40 perusahaan sudah dalam kondisi sehat, sementara 7 lainnya masih dalam proses perbaikan.

Baca Juga :

Dia menegaskan selama kepemimpinannya, fokus utama adalah meningkatkan kinerja BUMN melalui restrukturisasi dan memastikan pelaksanaan kewajiban pelayanan publik atau Public Service Obligation (PSO) berjalan optimal.

“Saya tidak pernah berpikir negatif. Selama pelayanan kepada masyarakat bisa ditingkatkan, investasi bisa memperkuat, dan sinergi ekonomi nasional berjalan baik, ya kita sangat terbuka,” jelasnya.

Erick juga menanggapi wacana menjadikan Perum Bulog sebagai lembaga di bawah Presiden, terpisah dari Kementerian BUMN. Menurut Erick, rencana ini telah tertuang dalam Rancangan Undang-Undang BUMN (RUU BUMN) sebelumnya.

“Kalau Bulog memang, sesuai dengan RUU BUMN yang sebelumnya, kita mendorong Bulog menjadi badan yang bisa melakukan operasi pasar. Dengan begitu, ada dana APBN setiap tahunnya yang akan diaudit oleh BPK,” terang Erick.

Dia mengibaratkan peran Bulog nantinya akan serupa dengan PT Pertamina dan PT PLN yang mengelola subsidi untuk sektor energi, tetapi fokus Bulog akan berada di sektor pangan.

“Kalau bicara harga pangan, harus ada operasi pasar. Bulog diusulkan menangani komoditas seperti beras, jagung, dan lainnya, meskipun tidak bisa mencakup semuanya. Jadi, ya, kami menyambut baik wacana ini,” tambahnya.

Kementerian BUMN Siap Hadapi Perubahan

Terkait kemungkinan berkurangnya jumlah perusahaan yang dikelola Kementerian BUMN, Erick menyatakan bahwa hal tersebut tidak menjadi masalah. Menurutnya, yang terpenting adalah menjalankan tugas dengan baik dan menyelesaikan tanggung jawab yang ada.

“Jangan bicara soal kelebihan atau kekurangan tugas. Yang penting, tugas yang ada di depan mata diselesaikan dengan baik dan maksimal,” tegas Erick.

Erick menutup pernyataannya dengan menekankan bahwa apapun keputusan yang diambil, Kementerian BUMN tetap akan mendukung langkah-langkah yang bertujuan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan memperkuat ekonomi nasional. (agr/raa)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Lirik Lagu Letter To Myself - Taeyeon SNSD, Jadi Title Track Mini Album Terbaru dengan Percampuran Genre yang Kaya

Lirik Lagu Letter To Myself - Taeyeon SNSD, Jadi Title Track Mini Album Terbaru dengan Percampuran Genre yang Kaya

Berikut lirik lagu "Letter to Myself" yang dinyanyikan Taeyeon SNSD dan menjadi title track di mini album terbarunya. Lagu tersebut punya percampuran genre.
Tak Kena PPN 12% Tapi Harga Beras Tetap Naik, Kok Bisa?

Tak Kena PPN 12% Tapi Harga Beras Tetap Naik, Kok Bisa?

Arief selaku Kepala Badan Pangan Nasional menjelaskan alasan kenapa harga beras akan tetap naik meskipun tidak terkena kenaikan PPN 12% tahun 2025 mendatang.
AFC Beri Julukan Spesial Buat Marselino Ferdinan usai Bawa Timnas Indonesia Menang 2-0 Lawan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026

AFC Beri Julukan Spesial Buat Marselino Ferdinan usai Bawa Timnas Indonesia Menang 2-0 Lawan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Jadi pahlawan kemenangan Timnas Indonesia kontra Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Marselino Ferdinan mendapat sorotan positif termasuk dari AFC.
Mulai Malam Nanti Tolong Amalkan Dzikir ini, Jangan Kaget Kalau Rezeki Datang Secepat Kilat, Kata Ustaz Adi Hidayat

Mulai Malam Nanti Tolong Amalkan Dzikir ini, Jangan Kaget Kalau Rezeki Datang Secepat Kilat, Kata Ustaz Adi Hidayat

Dalam salah satu kajiannya, Ustaz Adi Hidayat mengatakan ada sebuah amalan dzikir yang diyakini dapat mendatangkan rezeki dengan cepat, bahkan secepat kilat.
Bikin Geleng-geleng Kepala, Debat Ketiga Pilgub Aceh Ricuh, Ini Penyebabnya

Bikin Geleng-geleng Kepala, Debat Ketiga Pilgub Aceh Ricuh, Ini Penyebabnya

Debat Ketiga Pilgub Aceh tercoreng karena ricuh akibat diduga pasangan calon Gubernur Aceh nomor urut 01 melakukan kecurangan menggunakan alat bantu perekam.
Klasemen Final Four Livoli Divisi Utama 2024 Putaran II: LavAni Navy Kudeta Puncak, Petrokimia Gresik Terlalu Sempurna

Klasemen Final Four Livoli Divisi Utama 2024 Putaran II: LavAni Navy Kudeta Puncak, Petrokimia Gresik Terlalu Sempurna

Update klasemen putaran kedua Final Four Livoli Divisi Utama 2024, di mana LavAni Navy berhasil kudeta puncak dan Petrokimia Gresik masih terlalu sempurna.
Trending
Susul Kevin Diks, Shin Tae-yong Coret 3 Pemain dari Skuad Timnas Indonesia untuk Lawan Arab Saudi

Susul Kevin Diks, Shin Tae-yong Coret 3 Pemain dari Skuad Timnas Indonesia untuk Lawan Arab Saudi

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, akan mencoret tiga pemain tambahan setelah Kevin Diks untuk pertandingan melawan Arab Saudi, Selasa (19/11/2024).
Timnas Indonesia Naik ke Peringkat 4 Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 usai Lawan Arab Saudi dengan Syarat Begini

Timnas Indonesia Naik ke Peringkat 4 Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 usai Lawan Arab Saudi dengan Syarat Begini

Timnas Indonesia bisa naik ke peringkat empat klasemen Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia usai melawan Arab Saudi dengan syarat begini.
Kabar Baik! Timnas Indonesia Diuntungkan oleh Keputusan AFC dan FIFA, Garuda Bisa Masuk 3 Besar Grup C usai Lawan Arab Saudi dengan Skenario Ini

Kabar Baik! Timnas Indonesia Diuntungkan oleh Keputusan AFC dan FIFA, Garuda Bisa Masuk 3 Besar Grup C usai Lawan Arab Saudi dengan Skenario Ini

Timnas Indonesia diuntungkan oleh keputusan AFC dan FIFA karena bisa masuk tiga besar Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia usai melawan Arab Saudi.
Timnas Indonesia Meroket di Klasemen Sementara Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 usai Kandaskan Arab Saudi

Timnas Indonesia Meroket di Klasemen Sementara Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 usai Kandaskan Arab Saudi

Timnas Indonesia berhasil meroket di klasemen sementara Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 usai mengandaskan Arab Saudi dengan skor 2-0, Selasa (19/11/2024).
Termasuk Kevin Diks, 3 Penggawa Diaspora Timnas Indonesia Ini Dipulangkan Shin Tae-yong di Tengah Kualifikasi Piala Dunia 2026

Termasuk Kevin Diks, 3 Penggawa Diaspora Timnas Indonesia Ini Dipulangkan Shin Tae-yong di Tengah Kualifikasi Piala Dunia 2026

Sejumlah penggawa Timnas Indonesia yang berstatus diaspora ini harus rela dipulangkan lebih cepat meski babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 masih berlangsung.
Tak Cuma Justin Hubner, Timnas Indonesia Kehilangan Satu Pemain Lain untuk Laga Kontra Australia

Tak Cuma Justin Hubner, Timnas Indonesia Kehilangan Satu Pemain Lain untuk Laga Kontra Australia

Timnas Indonesia tak hanya kehilangan Justin Hubner yang telah dipastikan absen untuk laga berikutnya di Kualifikasi Piala Dunia 2026 saat menghadapi Australia.
Dua Pemain Baru untuk Timnas Indonesia Resmi Jalani Proses Naturalisasi, Erick Thohir Bicara Jujur soal Target  

Dua Pemain Baru untuk Timnas Indonesia Resmi Jalani Proses Naturalisasi, Erick Thohir Bicara Jujur soal Target  

Tim Geypens dan Dion Markx resmi jalani naturalisasi untuk Timnas Indonesia. Erick Thohir beberkan target, mulai dari Piala Dunia U-20 hingga Olimpiade 2028.
Selengkapnya
Viral