LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Tak Main-main Berantas Judi Online! Polda Sumut Ringkus 13 Orang Dalam Sepekan
Sumber :
  • istimewa

Tak Main-main Berantas Judi Online! Polda Sumut Ringkus 13 Orang Dalam Sepekan

Polda Sumatera Utara (Polda Sumut) tak main main dalam memberantas praktik perjudian, baik online maupun konvensional. 

Selasa, 19 November 2024 - 22:15 WIB

Medan, tvOnenews.com - Polda Sumatera Utara (Polda Sumut) tak main main dalam memberantas praktik perjudian, baik online maupun konvensional. 

Untuk diketahui, dalam operasi terbaru yang dipimpin Direktorat Reserse Siber bersama Polres Jajaran, 13 pelaku judi online berhasil diamankan hanya dalam kurun waktu sepekan, tepatnya dari 11 hingga 17 November 2024.

Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Hadi Wahyudi menjelaskan bahwa operasi ini merupakan bagian dari program ASTA CITA, yang bertujuan menciptakan ruang digital yang bersih dan aman dari segala bentuk kejahatan. 

“Kami akan terus mengintensifkan patroli dunia maya untuk menekan peredaran judi daring di wilayah Sumut,” ujar Kombes Hadi, mantan Kapolres Baik Numfor Papua.

Baca Juga :

Para pelaku yang ditangkap memiliki peran beragam, mulai dari pemain, agen, hingga bandar. Rentang usia mereka juga bervariasi, dengan mayoritas pelaku adalah laki-laki. 

“Kami tidak hanya menangkap pemain, tetapi juga agen dan bandar yang menjadi penggerak utama dalam rantai perjudian online ini,” lanjutnya.

Jenis perjudian yang berhasil diungkap pun cukup beragam, termasuk togel atau toto gelap, slot online, dan judi bola daring. 

“Kami menemukan berbagai jenis aktivitas judi online, dan semua itu menjadi fokus kami untuk diberantas demi melindungi masyarakat dari dampak negatifnya,” tegas Kombes Hadi.

Dalam operasi ini, Polda Sumut juga menyita berbagai barang bukti penting seperti perangkat elektronik, catatan keuangan, serta akses ke akun judi yang digunakan para pelaku. 

Semua barang bukti tersebut kini tengah diproses untuk memperkuat tuntutan hukum. 

“Barang bukti yang kami amankan menjadi kunci dalam proses penyidikan lebih lanjut,” tambah Kombes Hadi yang juga pernah menjabat sebagai Wadirlantas Polda Kalteng.

Polda Sumut pun mengajak masyarakat berperan aktif dalam melaporkan aktivitas perjudian online yang mencurigakan. 

“Kami mengimbau masyarakat untuk tidak ragu melaporkan melalui saluran pengaduan resmi. Bersama-sama, kita bisa menjaga ruang digital tetap bersih dan aman dari aktivitas ilegal,” tutup Kombes Hadi.

Operasi ini menjadi bukti nyata keseriusan Polda Sumut dalam memerangi tindak kejahatan, khususnya di dunia maya, demi menciptakan lingkungan yang lebih aman dan kondusif bagi masyarakat. (aag)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Melegakan! MUI Aceh Fatwakan Boleh Memilih Kotak Kosong dalam Pilkada Serentak

Melegakan! MUI Aceh Fatwakan Boleh Memilih Kotak Kosong dalam Pilkada Serentak

Memilih kotak kosong dalam pelaksanaan Pilkada serentak 2024 dibolehkan. Ini berdasarkan fatwa Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) atau MUI Aceh.
Profil Marselino Ferdinan: Sang Pahlawan Timnas Indonesia Bungkam Arab Saudi Lewat Dua Gol Fenomenal

Profil Marselino Ferdinan: Sang Pahlawan Timnas Indonesia Bungkam Arab Saudi Lewat Dua Gol Fenomenal

Intip profil Marselino Ferdinan pahlawan Timnas Indonesia pada laga krusial Indonesia vs Arab Saudi. Tak keliru AFC juluki King Lino sebagai Pahlawan Nasional.
Ternyata Ini Kunci Kesuksesan buat Marselino Ferdinan Bisa Cetak Dua Gol untuk Timnas Indonesia: Saya Sebelum Pertandingan Berdoa pada Tuhan dan...

Ternyata Ini Kunci Kesuksesan buat Marselino Ferdinan Bisa Cetak Dua Gol untuk Timnas Indonesia: Saya Sebelum Pertandingan Berdoa pada Tuhan dan...

Dibalik, meriah dan suksesnya pertandingan semalam melawan Arab Saudi. Pemain timnas Indonesia Marselino Ferdinan mengaku selalu menyertakan ini setiap hari...
Reaksi Warga ASEAN usai Timnas Indonesia Tumbangkan Arab Saudi, Tak Terduga Tim Asuhan Shin Tae-yong Itu Mendapat Komentar…

Reaksi Warga ASEAN usai Timnas Indonesia Tumbangkan Arab Saudi, Tak Terduga Tim Asuhan Shin Tae-yong Itu Mendapat Komentar…

Warga ASEAN ikut bereaksi atas kemenangan sensasional Timnas Indonesia dari Arab Saudi dengan skor 2-0 di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Selasa (19/11)
Vietnam Makin Geram, Rekornya Kembali Tercoreng oleh Timnas Indonesia, Skuad Asuhan Shin Tae-yong Itu Kini ...

Vietnam Makin Geram, Rekornya Kembali Tercoreng oleh Timnas Indonesia, Skuad Asuhan Shin Tae-yong Itu Kini ...

Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong akhirnya meraih kemenangan perdana di putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026, membuat rekor Vietnam tercoreng ...
DPR Setujui BPH dan BPJPH Jadi Mitra Komisi VIII

DPR Setujui BPH dan BPJPH Jadi Mitra Komisi VIII

Badan Penyelenggara Haji (BPH) dan Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) disetujui jadi mitra kerja Komisi VIII DPR RI.
Trending
Euphoria Kemenangan Atas Arab Saudi Berakhir Lebih Cepat, Pemain Timnas Indonesia Abroad Tinggalkan Jakarta

Euphoria Kemenangan Atas Arab Saudi Berakhir Lebih Cepat, Pemain Timnas Indonesia Abroad Tinggalkan Jakarta

Timnas Indonesia berhasil mencatatkan kemenangan perdana di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. 
Parade Blunder di Laga Bahrain Vs Australia, Timnas Indonesia Dapat Kabar Baik dari Dua Rivalnya di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Parade Blunder di Laga Bahrain Vs Australia, Timnas Indonesia Dapat Kabar Baik dari Dua Rivalnya di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia mendapatkan kabar baik dari dua rivalnya di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026, lantaran Bahrain dan Australia harus puas berbagi poin.
Arab Saudi Disebut Mafia oleh Suporter Timnas Indonesia, Herve Renard Beri Reaksi: Ini Negara yang Luar Biasa

Arab Saudi Disebut Mafia oleh Suporter Timnas Indonesia, Herve Renard Beri Reaksi: Ini Negara yang Luar Biasa

Pelatih Arab Saudi, Herve Renard memberikan komentar terkait para pemain Green Falcons yang disoraki 'mafia' oleh suporter Garuda di Stadion Gelora Bung Karno.
Timnas Indonesia Hampir Digusur dari Peringkat Ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026, Begini Kronologinya

Timnas Indonesia Hampir Digusur dari Peringkat Ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026, Begini Kronologinya

Timnas Indonesia hampir digusur dari peringkat ketiga Grup C pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Rabu (20/11/2024) dini hari WIB.
Selebrasi Duduk Marselino Ferdinan Viral di China, Jadi Meme Tingkat Internasional

Selebrasi Duduk Marselino Ferdinan Viral di China, Jadi Meme Tingkat Internasional

Marselino Ferdinan menjadi kunci kemenangan Timnas Indonesia usai mencetak brace ke gawang Arab Saudi di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (19/11/2024)
Prediksi Tajam Coach Justin Terbukti! Posisi Ideal Marselino Ferdinan Ini Teruji Gacor Cetak 2 Gol untuk Timnas Indonesia: Jangan Turunkan Dia di...

Prediksi Tajam Coach Justin Terbukti! Posisi Ideal Marselino Ferdinan Ini Teruji Gacor Cetak 2 Gol untuk Timnas Indonesia: Jangan Turunkan Dia di...

Penampilan imprsif Marselino Ferdinan dalam laga Kontra Arab Saudi jadi validasi atas prediksi tajam Coach Justin mengenai posisi ideal 'Marceng' di lapangan.
Di Balik Kabar Baik Timnas Indonesia, Kabar Buruk Menghantui, 2 Pemain Kunci Bakal Absen saat Lawan Australia

Di Balik Kabar Baik Timnas Indonesia, Kabar Buruk Menghantui, 2 Pemain Kunci Bakal Absen saat Lawan Australia

Di balik kabar baik atas kemenangan Timnas Indonesia dari Arab Saudi di Stadion Utama GBK, Selasa (19/11/2024) malam WIB, dengan skor 2-0.
Selengkapnya
Viral