"Saya dan Bang Doel berharap bahwa KPU, KPUD, Bawaslu berlaku untuk betul-betul menjaga demokrasi ini," ujarnya.
Selain itu, ia juga meminta kepada aparatur negara untuk turut mengamankan jalannya demokrasi, sehingga Pilkada Jakarta yang akan digelar pada tanggal 27 November mendatang berjalan dengan lancar.
"Secara khusus kepada aparat saya yakin di Jakarta ini mereka akan menjaga keamanan dan demokrasi Jakarta yang sudah berjalan dengan baik," ungkapnya.
"Dan kalau ini bisa dilakukan, insyaAllah tanggal 27 November nanti saya dan Bang Doel mudah-mudahan bismillah mendapatkan dukungan real dari warga Jakarta dan menang satu putaran," sambungnya.
Adapun dalam kampanye itu juga turut dihadiri dua mantan gubernur Jakarta yakni Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Fauzi Bowo (Foke).
Selain itu, Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto pun nampak terlihat dalam acara hari ini. (aha/dpi)
Load more