Sementara itu, Kun Wardana Abyoto menambahkan bahwa aksi itu juga merupakan pengingat akan pentingnya pemimpin untuk rendah hati dan mendekatkan diri kepada rakyat.
"Kehadiran kami di sini bukan hanya untuk meminta dukungan, tetapi juga menunjukkan bahwa kami siap bekerja untuk rakyat dengan sepenuh hati," kata Kun.
Pasangan Dharma Pongrekun dan Kun Wardana dikenal mengusung visi membangun Jakarta yang lebih manusiawi, berbasis nilai-nilai keadilan sosial dan pemberdayaan masyarakat.
Dharma Pongrekun-Kun Wardana Abyoto melakukan prosesi mencuci kaki seorang ibu saat kampanye di Lapangan Tembaci, Jakarta Barat, Sabtu (23/11). (Foto: tvOnenews.com/Julio Trisaputra)
Kampanye mereka terus menarik perhatian publik dengan pendekatan-pendekatan yang sederhana namun penuh makna.
Aksi di Lapangan Tembaci ini menjadi salah satu upaya pasangan calon nomor urut 02 untuk semakin mendekatkan diri kepada masyarakat Jakarta, menjelang pemilihan yang akan berlangsung beberapa bulan mendatang. (jts/dpi)
Load more