Jakarta, tvOnenews.com - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyamapikan kuliah umumnya bertajuk 'Negarawan Muda untuk Indonesia'.
Kuliah umum tersebut disampaikan Listyo saat menghadiri kegiatan Seminar Kebangsaan Tanwir I Pemuda Muhammadiyah di kawasan Menteng, Jakarta Pusat pada Sabtu (23/11/2024).
Listyo meminta agar para pemuda Muhammadiyah dapat terus berperan dalam mewujudkan negara yang adil dan sejahtera.
"Pemuda Muhammadiyah untuk mewujudkan Indonesia Baldatun Thayyibatun Wa Rabbun Ghafur. Negara yang adil, makmur, dan sejahtera, serta diberkahi oleh Allah SWT," kata Listyo dalam pemaparannya, Jakarta, Sabtu (23/11/2024).
Listyo menuturkan saat ini pemerintahan era Presiden RI, Prabowo Subianto tengah menggenjot realisasi program Asta Cita dalam mewujudkan Indonesia Emas 2045.
Menurutnya peran pemuda dibutuhkan dalam mewujudkan Asta Cita menuju Indonesia Emas 2045.
"Pemuda harus berkontribusi dalam mendukung misi Asta Cita guna mencapai visi bersama Menuju Indonesia Emas 2045," ujar Listyo.
Di sisi lain, Listyo meminta generasi muda harus dapat terus mengasah kemampuan dan intelektualnya.
Ia mengimbau agar generasi muda dapat menjauhkan diri dari aktivitas yang merugikan seperti terlibat penggunaan narkoba, hingga bermain judi online.
Pasalnya, kata Listyo, pemuda memiliki peran penting dalam memerangai peredaran narkoba dan bahaya judi online.
"Diantaranya mewujudkan Indonesia yang mandiri, penanggulangan judi online dan narkoba, serta memperkuat demokrasi dan menjadi agen Cooling System," ungkapnya.
Tak hanya itu, Listyo turut mengimbau agar generasi muda dapat menjaga marwah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Menurutnya langkah itu diperlukan dalam peran generasi muda untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045.
"Semangat persatuan dan kesatuan harus dipertahankan karena merupakan modal utama perjuangan bangsa menghadapi berbagai tantangan ke depan," pungkasnya. (raa)
Load more