Jakarta, tvOnenews.com - Kasus polisi tembak polisi kembali terjadi di Indonesia. Kali ini terjadi di Solok, Sumatera Barat yang menewaskan Kasat Reskrim AKP Ulil Ryanto.
Dalam kasus polisi te bak polisi tersebut, Kabag Ops AKP Dadang Iskandar menembak mati rekannya karena diduga adanya sangkut paut tambang ilegal.
Sempat dilarikan ke rumah sakit, nyawa AKP Ulil tak tertolong dan meninggal dunia.
Penembakan tersebut diduga dilakukan secara dekat oleh pelaku.
Saat ini, AKP Dadang sudah menyerahkan diri dan ditetapkan sebagai tersangka.
Kapolda Sumatera Barat, Irjen Suharyono menduga adanya kaitan tentang beking tambang ilegal di kasus polisi tembak polisi ini.
Ia menyebut bahwa Polres Solok Selatan memang sedang menangani tentang kasus tambang ilegal galian C.
Sedangkan kejadian polisi tembak polisi itu terjadi ketika pihak kepolisian akan melakukan tindakan hukum.
Kasus polisi tembak polisi ini bukanlah yang pertama. Sebelumnya pernah terjadi beberapa kali. Berikut detailnya.
Load more