Jakarta, tvOnenews.com - Wakil Ketua Umum PAN Eddy Soeparno menilai tidak masalah bila paslon cagub-cawagub Jakarta 2024 nomor urut 1 Ridwan Kamil (RK)-Suswono tidak mencoblos di Jakarta pada Pilkada 2024.
“Oh bagus, saya, itu tidak jadi masalah. Saya juga anggota dewan, pada saat saya maju di Kabupaten Cianjur dan Kabupaten Bogor, saya enggak nyoblos di salah satu di tempat itu, saya tetap nyoblos di Jakarta,” ujar Eddy di Gedung DPR, Jakarta Pusat, Selasa (26/11/2024).
Wakil Ketua MPR itu lantas menyinggung Presiden ke-7 RI Jokowi saat maju di Pilgub Jakarta 2012. Eddy mengatakan saat itu Jokowi mencoblos di Solo karena ber-KTP Solo.
Meskipun tidak mencoblos di Jakarta, tetapi Jokowi bisa menang pada pemilihan tersebut.
“Pada saat kita memilih gubernur beberapa tahun yang lalu ya, itu Pak Jokowi juga tidak mencoblos di Jakarta, karena bukan ber-KTP Jakarta,” kata Eddy.
“Tetap juga terpilih ya (Jokowi menang Pilgub Jakarta 2012). Saya kira itu bukan menjadi alasan bagi masyarakat untuk kemudian mengubah pilihannya,” sambungnya.
Eddy meyakini RK-Suswono akan menang di Pilgub Jakarta 2024. Terlebih, pasangan itu mendapat dukungan dari Presiden sekaligus Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.
“Ya saya lihat bahwa Pak RK dengan rekam jejak yang sudah ada, ya saya kira memiliki bukti yang cukup konkret bahwa bisa melaksanakan tugas-tugas yang kompleks," ujarnya lagi.
"Dan saya punya keyakinan bahwa masyarakat juga bisa menyadari itu. Apalagi masyarakat Jakarta ini kan relatif rasional,” tandasnya. (saa/aes)
Load more