Jakarta, tvOnenews.com - Anggota Komisi III DPR RI Nasir Djamil menyoroti prosedur penggunaan senjata api oleh anggota kepolisian.
Dia meminta polisi tidak membawa pulang senjata ke rumah.
Hal ini berkaitan soal maraknya penyalahgunaan senjata api oleh anggota Polri.
Adapun dua kasus terdekat yaitu polisi tembak polisi di Solok Selatan dan kasus polisi menembak tiga siswa SMKN 4 Semarang.
“Itu sudah kita ingatkan agar kepemilikan dan penggunaan senjata itu benar-benar ditertibkan, didisiplinkan. Harus ada evaluasi berkala terkait dengan kepemilikan dan penggunaan senjata itu,” tegas Nasir saat dihubungi, Selasa (26/11/2024).
Load more