Adapun, peristiwa ini bermula ketika anggota kepolisian yang sedang melintas menggunakan sepeda motor melihat tawuran antara dua kelompok geng, yakni Geng Seroja dan Geng Tanggul Pojok.
Upaya melerai dilakukan oleh anggota tersebut, namun ia justru diserang oleh kelompok yang terlibat. Dalam situasi itu, ia melepaskan tembakan untuk melindungi diri.
“Anggota polisi yang mencoba melerai justru mendapat serangan, sehingga terpaksa mengambil tindakan tegas,” ujar Kapolrestabes Semarang, Kombes Irwan Anwar.
Korban, GR yang diduga bagian dari geng Tanggul Pojok, terkena tembakan di bagian pinggul.
Setelah penembakan, anggota polisi bersama beberapa anggota geng Seroja membawa korban ke RSUP dr. Kariadi Semarang. (rpi/raa)
Load more