Selain itu, pada 2024 Pemkab Batanghari juga telah menyalurkan bantuan benih padi sawah untuk mendorong kemampuan produksi.
Kepala Bidang Pertanian Dinas Pangan, Pertanian dan Perikanan (PPP) Kabupaten Batanghari Roma Uliana mengungkapkan bantuan bibit benih padi itu diproyeksikan untuk 50 hektare lahan yang tersebar di lima kecamatan.
Pemkab juga telah menyalurkan bantuan 100 unit alat pertanian kepada kelompok tani dalam rangka percepatan musim tanam dan meningkatkan produksi.
Bantuan peralatan ini dalam upaya untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat pedesaan sehingga akan berpengaruh terhadap capaian peningkatan nilai tukar petani.(ant/lkf)
Load more