Jakarta, tvOnenews.com - Viral video aksi Utasan Khusus Presiden RI, Prabowo Subianto yakni Miftah Maulana atau Gus Miftah yang menghina seorang penjual es keliling saat menghadiri kegiatan tabligh akbar.
Lantas aksi tak terpuji yang dilakukan oleh Gus Miftah itu pun turut mendapat kecaman tajam dari publik.
Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Budi Djiwandoni mendesak evaluasi terhadap Gus Miftah.
Langkah itu diperlukan mengingat Gus Miftah masuk sebagai jajaran Kabinet Merah Putih era Prabowo - Gibran.
"Kita menyayangkan kalau ada apa namanya mungkin statement-statment yang tidak baik, tentu itu patut menjadi evaluasi apalagi namanya pemimpin,” ujar Budi kepada awak media, Jakarta, Rabu (4/12/2024).
Budi menuturkan hasil evaluasi turut akan menjadi bahan pertimbangan dari keputusan Prabowo.
Sebab, kata Budi, Prabowo disebut menerima kritik dan saran dari masyarakat terkait kinerja Kabinet Merah Putih.
Load more