Pelaku menggunakan sejumlah alat khusus untuk menghilangkan tanggal kedaluwarsa sekaligus mencantumkan tanggal baru pada kemasan produk yang akan mereka pasarkan.
Berdasarkan hasil pemeriksaan, para pelaku sudah beroperasi selama 1 tahun 6 bulan dengan total meraup untung hingga kurang lebih Rp626.650.000,00.
"Terkait dari mana para pelaku ini mendapatkan produk, masih kami dalami melalui pengembangan perkara ini," katanya.
Semua warga juga dimbau agar lebih teliti dalam membeli produk karena pelaku mengubah tanggal kedaluwarsa.
"Harus curiga ketika mendapatkan informasi penjualan dengan harga murah," tutur Kombes Pol. Twedi.
Polisi telah menyita barang bukti kurang lebih 7.500 unit produk dari berbagai merek dagang.
Produk yang disita mencakup barang-barang seperti perlengkapan bayi, obat-obatan, kosmetik, alat kebersihan, hingga alat kontrasepsi.
Load more