Jakarta, tvOnenews.com - Girl group asal Korea Selatan, Oh My Girl meramaikan acara hari jadi kedua Korea 360.
Setelah Lun8 dan Paul Kim, kali ini Oh My Girl menyapa para penggemarnya dalam acara Korea 360 2nd Anniversary: <2GETHER> di Lotte Mall, Jakarta, Sabtu (7/12/2024).
Diselenggarakan oleh KOCCA Indonesia, Oh My Girl turut menyerahkan hand print bagi Korea 360.
Regional Director KOCCA Indonesia, Kim Young-soo mengakui kedatangan ketiga musisi ini sebagai apresiasi atas sambutan hangat para penggemar K-Pop di Jakarta.
"Sejak resmi dibuka Desember 2022, Korea 360 telah mencatat total pengunjung sekitar 3,2 juta," kata Kim Young-soo.
Oh My Girl pun membawakan tiga lagu dalam mini concert.
Dibuka dengan "Dun Dun Dance", para member Oh My Girl pun menyapa penggemar mereka Miracles.
"Jakarta apa kabar? Ini pertama kalinya kami datang ke sini," kata Mimi.
Secara bergantian, para member pun memperkenalkan diri dan disambut oleh 320 penggemar yang terpilih.
Dua lagu pun dibawakan lagi seperti "Dolphin" dan "Nonstop".
"Senang sekali bisa bertemu dengan penggemar," kata Yubin.
Setelah mini konser, Miracles pun mendapatkan kesempatan untuk mengikuti fansign.
Korea 360 merupakan pusat promosi budaya dari kolaborasi 9 lembaga pemerintahan Korea Selatan.
Terdapat 717 merk yang mewakili Korea dengan lebih dari 8.200 jenis produk yang dipamerkan pada area publikasi ini.
Pengunjung Korea 360 dapat menikmati berbagai zona yang ada dari mulai Korea 360 Road, Star 360, Star Gallery, dan lainnya.
Load more