"Nomor dua apakah sudah cocok?," tanya Ketua KPU Jakarta kembali.
"Sudah," jawab saksi 02.
"Nomor tiga sudah cocok?," tanya Wahyu ke saksi 03.
"Sudah cocok," jawab saksi 03.
"Bawaslu? Sebelum saya sahkan apakah ada kejadian khusus yang perlu disampaikan?," tanya Wahyu ke Bawaslu.
Namun, belum mendapatkan jawaban dari Bawaslu, saksi pasangan Ridwan-Suswono (RIDO) menyampaikan keberatan. Ia pun menerangkan soal banyaknya kejadian atau permasalahan pada saat pemungutan suara pada tanggal 27 November lalu.
Dimana, saksi 01 membeberkan soal insiden pencoblosan surat suara yang dilakukan oleh Ketua KPPS dan Pamsung di wilayah Pinang Ranti, Jakarta Timur.
Load more