"Responden juga mengapresiasi langkah cepat Menko Polkam Budi Gunawan saat membentuk Task Force yang diperintahkan oleh Presiden Prabowo Subianto yang menjadi prioritas 100 hari pertama pemerintahan yang harus ditangani secara berkelanjutan yang diterjemahkan ke dalam tujuh desk kerja," ujarnya.
Yaitu, desk Pilkada, desk pencegahan penyelundupan, desk pemberantasan narkoba, desk penanganan judi online, desk koordinasi peningkatan penerimaan devisa negara, desk pencegahan tindak pidana korupsi, serta desk keamanan siber dan perlindungan data.
"Budi Gunawan juga merupakan menteri terfavorit dan mampu membangun sentimen (citra) positif yang inheren dengan performa terbaiknya dan berdampak langsung maupun tidak langsung terhadap visi dan misi serta orientasi Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka," kata Ali.
Survei ini dilakukan secara nasional pada 12 Desember-19 Desember 2024 kepada 700 responden yang tersebar di 20 provinsi, dengan fokus pada pandangan kelas menengah intelektual.
Kelas menengah intelektual yang dimaksud dalam survei ini adalah kelompok masyarakat berpendidikan tinggi (S1, S2, S3) yang secara sadar dan aktif mengamati proses sosial dan politik dan memiliki pandangan mandiri terhadap situasi sosial-politik yang terjadi, setidaknya selama tahun 2024.
Survei itu menggunakan metode "Purposive Sampling", di mana responden yang terpilih adalah memiliki kriteria khusus seperti dosen/pakar, peneliti, NGO, hingga aktivis.
Metode dalam survei yang digunakan melalui google form, email, WhatsApp hingga tatap muka secara daring. Sementara error sampling dalam survei ini sekitar 3,69 persen pada interval dengan tingkat kepercayaan 95 persen. (ant/ebs)
Load more