Jakarta, tvOnenews.com - Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) tercatat memiliki doktrin yang sangat khas yakni 'Berani Tak Dikenl' kala itu saat masih menyandang nama Lembaga Sandi Negara.
Usut punya usut, doktrin tersebut berasal dari sosok yang dikenal sebagai Bapak Persandian Indonesia yakni Roebiono Kertopati.
Kepala BSSN, Hinsa Siburian mengatakan Roebiono adalah sosok pencetus lahirnya Dinas Kode yang menjadi cikal bakal BSSN.
Menurutnya kisah itu bermula dari Roebiono yang ditugaskan membentuk badan persandian nasional Menteri Pertahanan, Amir Syarifudin pada 4 April 1946 silam.
Kala itu pula Dinas Kode dibentuk oleh Roebiono dalam upaya mengamankan komunikasi rashasia antar instansi pemerintah dan penjuang kemerdekaan.
“Meskipun berlatar belakang seorang dokter, namun karena peran dan jasa besarnya di bidang persandian nasional, kami (BSSN) mengusulkan nama beliau menjadi pahlawan nasional,” kata Hinsa, Jakarta, Jumat (27/12/2024).
Hinsa menuturkan Roebiono sosok yang menciptakan sistem sandi pertama bagi Indonesia berupa penerbitan buku Code C.
Load more