Jakarta, tvOnenews.com - KPU Jakarta memastikan semua pasangan calon (paslon) peserta Pilkada Jakarta hadir dalam penetapan Gubernur dan Wakil Gubenur Jakarta terpilih.
Ketua KPU Jakarta Wahyu Dinata mengatakan, pihaknya telah melakukan safari ke rumah-rumah peserta Pilkada Jakarta 2024.
Dimana, kunjungannya tersebut bertujuan memberikan undangan ke seluruh paslon untuk hadir dalam penetapan.
"Pak suswono memastikan Insyallah pak RK hadir, kalaupun tidak hadir, pak Suswono akan hadir. Pak dharma pongrekun Insyallah dengan pak Kun Wardana akan hadir," katanya, Selasa (7/1/2025).
Pada hari ini, ucap Wahyu, KPU Jakarta mendatangi kediaman Wakil Gubernur Jakarta terpilih Rano Karno di kawasan Lebak Bulus, Cilandak, Jakarta Selatan.
"Hari ini KPU DKI menggenapi kunjungan kami ke beberapa pasangan calon, kebetulan bang doel ini yang terakhir ini kita kasih undangannya, karena baru dapat konfirmasi kemarin, dan kami disini mengantarkan langsung memang," ucapnya.
Sebelum ke rumah Bang Doel, Wahyu mengaku bersinggah terlebih dahulu ke rumah calon wakil gubernur nomor urut 02 Suswono.
Load more