Setelah videonya viral, Mira Ulfa langsung membuat video permintaan maaf, khususnya kepada warga Aceh.
"Assalamualaikum warrahmatullahi wabarakatuh, saya Mira. Di sini saya mau minta maaf terkait video yang beredar di TikTok dan juga Instagram," kata perempuan tersebut, di video terbarunya.
Ia kemudian melanjutkan video permintaan maafnya khususnya ditujukan kepada masyarakat Aceh.
"Di sini saya minta maaf sebesar-besarnya kepada seluruh masyarakat terutama masyarakat ceh atas kesalahan saya live di Instagram," katanya melanjutkan.
Dirinya mengaku menyesal telah melakukan hal itu dan merasa perbuatannya memang salah.
"Saya sangat minta maaf dan saya sangat menyesali apa yang saya lakukan. Ke depannya saya berjanji akan menjadi lebih baik. Terima kasih, wassalamualaikum warrahmatullahi wabarakatuh," tambahnya. (iwh)
Load more