Jakarta, tvOnenews.com – Ketua DPD Partai Demokrat DKI Jakarta Mujiyono mendesak Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) untuk bertindak tegas dan memastikan masyarakat tidak mudah terpengaruh oleh klaim yang tidak resmi.
Hal ini karena fenomena influencer yang memberikan label approved pada produk kosmetik semakin marak dan menimbulkan polemik.
“BPOM berhak mengizinkan produk kosmetik untuk layak edar atau tidak. Masyarakat juga harus bijak dalam membeli produk kosmetik dan tidak mudah terpengaruh oleh klaim yang tidak jelas dari influencer atau content creator,” tegas Mujiyono dalam keterangannya, Sabtu (1/2).
Menurutnya, banyaknya influencer yang memberikan label approved pada produk kosmetik tertentu dapat menciptakan persaingan tidak sehat dan berpotensi mematikan usaha kecil di industri kosmetik lokal.
Senada dengan itu, Kepala BHPP Partai Demokrat DKI Jakarta Yunus Adhi Prabowo juga mengingatkan bahwa hanya BPOM yang berwenang menyatakan apakah suatu produk kosmetik aman digunakan.
“Pemberian label approved oleh influencer tanpa dasar yang jelas hanya dapat membingungkan masyarakat,” ujarnya.
Load more