Jakarta, tvOnenews.com - Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri tiba di Roma, Italia, pada Jumat (31/1/2025) waktu setempat.
Dia tiba di sana didampingi putranya M. Rizki Pratama dan putrinya Puan Maharani yang juga Ketua DPR RI.
Megawati dijadwalkan menghadiri dan berbicara di World Leaders Summit on Children's Rights di Vatikan pada Senin (3/2/2025) mendatang.
Dalam forum ini, Paus Fransiskus juga akan turut hadir.
Saat mendarat di Bandara Ciampino Roma, Megawati dan rombongan disambut Duta Besar RI untuk Tahta Suci Vatikan Michael Trias Kuncahyono, Wakil Dubes RI untuk Italia Tika Wihanasari Anggota DPR RI Ahmad Basarah, Wakil Kepala BPIP Rima Agristina serta Hanjaya.
Mantan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Bintang Puspayoga dan Guru Besar Fakultas Hubungan Internasional Universitas St. Petersburg Connie Rahakundini Bakrie juga terlihat dalam rombongan.
Load more