Sidoarjo, tvOnenews.com - Jenazah Nafiri Rimbi Maharani siswi SMA Negeri 1 Porong (SMANIP) yang menjadi korban kecelakaan di Jalan Tol tepatnya di KM 72-73 Pandaan-Malang tiba di rumah duka. Isak tangis keluarga dan kerabat menyambut kedatangan jenazah Nafiri Rimbi.
Jenazah Nafiri Rimbi tiba di rumah duka sekitar pukul 18.20 WIB. Puluhan warga Desa Candi Pari Kecamatan Porong tampak menyambut kedatangan jenazah. Saat tiba di rumah duka kerabat dan keluarga serta warga desa terlihat menangis.
Ibu almarhum juga terlihat tak kuasa menahaan tangis atas kepergian Nafiri Rimbi. Bahkan ibu korban sempat dibopong oleh kerabatnya saat jenazah dikeluarkan dari mobil ambulans.
"Sebelumnya saya tidak mendapat firasat apapun," kata Soesetijaningsih (56) ibu kandung korban di rumah duka (1/2/2025).
Soesetijaningsih warga Desa Candi Pari Kecamatan Porong RT 6 RW 3 mengaku bahwa anaknya yang ke empat ini akan melakukan foto history years books di Malang. Nafiri Rimbi Maharani merupakan anak ke empat dari empat bersaudara.
"Saya sudah iklas dan pasrah atas musibah yang menimpa anak kami ini," imbuh Soesetijaningsih.
Nafiri Rimbi Maharani merupakan anak ke empat dari empat bersaudara pasangan pasutri Soesetijaningsih dan suaminya yang sudah almarhum.
Load more