Jakarta, tvOnenews.com - Seorang pria berinisial JJH (19) menjadi korban pencurian ponsel di persimpangan Jalan Surabaya dan Jalan Mangunsarkoro, Kelurahan Menteng, Jakarta Pusat.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi mengatakan bahwa pencurian terjadi saat korban tengah membuka aplikasi maps.
“Korban pencurian laki-laki berinisial JJH (19) saat sedang membuka maps bersama temannya,” ucap Ade Ary, kepada wartawan, pada Minggu (9/2/2025).
Sementara itu Ade Ary menerangkan insiden ini terjadi pada Sabtu (8/2/2025) sekitar pukul 15.00 WIB.
Peristiwa bermula saat korban bersama rekannya tengah berhenti dan menggunakan ponsel, tiba-tiba dihampiri oleh seseorang yang menggunakan motor matic.
“Tiba-tiba ada orang menggunakan motor matic langsung mengambil ponsel milik korban,” jelas Ade Ary.
Kemudian atas peristiwa tersebut korban mengalami kerugian kehilangan ponsel senilai Rp5,9 juta.
Load more