Jakarta, tvOnenews.com - Oknum anggota TNI AD di Kota Sorong, Papua Barat Daya diduga terlibat kasus penganiayaan hingga menewaskan warga sipil.
Menyikapi kasus dugaan penganiayaan yang berujung kematian itu Komando Daerah Militer XVIII/Kasuari melakukan pendalaman.
Hal itu diungkap langsung oleh Kepala Penerangan Kodam XVIII/Kasuari Kolonel Inf Syawaludin Abuhasan.
Syawaludin mengatakan Kodam XVIII/Kasuari akan menerapkan sanksi hukum terhadap oknum anggota TNI yang terlibat, namun terlebih dahulu dilakukan penyelidikan secara komprehensif.
Insiden pengeroyokan yang mengakibatkan satu warga sipil meninggal dunia bermula ketika seorang anggota TNI berkunjung ke rumah pacarnya pada Jumat (14/2).
Load more