Jakarta, tvOnenews.com - Video seekor sapi mengamuk dan masuk ke jalur Tol Jakarta-Cikampek (Japek) KM 18, Tambun, Bekasi, Kamis (20/2) viral di media sosial.
Kepala Induk PJR Tol Jakarta-Cikampek Korlantas Polri, AKP Sandy Titah Nugraha mengatakan, sapi tersebut diduga terjatuh dari mobil yang melintas di tol itu.
"Sapi tersebut terjatuh dari mungkin kendaraan yang pembawa hewan ternak, namun tidak disadari oleh pemiliknya," kata Sandy saat dikonfirmasi.
Sandy menjelaskan, pihaknya berupaya mengevakuasi sapi tersebut agar menjauh dari jalur tol. Akibat kejadian itu, polisi pun sempat menutup arus lalu lintas dan menyebabkan kemacetan panjang.
Sapi pun sempat bisa dijauhkan dari jalur tol. Namun, hewan itu kembali berdiri dan berlarian di jalur tol.
Tak habis ide, polisi kemudian memanggil warga setempat yang kompeten untuk memotong hewan. Sandy selaku pimpinan lalu menyusun strategi untuk menangkap hewan tersebut.
"Tadi sempat berlarian ke sana ke mari akhirnya bisa mengalungkan tali ke lehernya dan kita rubuhkan dan kami melakukan diskresi kepolsiian atas dasar pertimbangan, apabila terlepas lagi tentu saja sapi ini akan lebih membahayakan karena dalam keadaan stres dan mengamuk," ujar Sandy.
"Sehingga kami memutuskan untuk memotong sapinya di tempat agar kejadian ini berlarut-larut dan menimbulkan kecelakaan serta kemacetan panjang," tambahnya.
Tak ada korban atau kecelakaan lalu lintas akibat peristiwa sapi mengamuk tersebut. Adapun proses evakuasi sapi tersebut memakan waktu sekitar 45 menit. (dpi)
Load more