"Pak Ridwan Kamil ini pengurus DPP Golkar juga. Salah satu ketua di Bidang Kebijakan Politik. Tentunya apabila nanti Kang Emil membutuhkan pendampingan hukum, kami siap," katanya.
Ia juga mengungkapkan bahwa komunikasi dengan Ridwan Kamil baru berhasil dilakukan pada Jumat malam sekitar pukul 22.00-23.00 WIB melalui telepon staf pribadinya.
"Sebelumnya saya sampaikan bahwa kami belum berhasil berkomunikasi dengan beliau. Namun, tadi malam kami akhirnya bisa berbicara langsung. Beliau menegaskan bahwa dirinya baik-baik saja dan siap memberikan informasi yang diperlukan penyidik KPK," tambahnya.
Lebih lanjut, Ridwan Kamil juga menyampaikan bahwa sebagai Gubernur Jawa Barat saat itu dirinya siap memberikan klarifikasi terkait kebijakan yang diambil sebagai risiko jabatan.
"Beliau menyampaikan bahwa tentunya sebagai Gubernur Jawa Barat pada saat itu, sudah menjadi risiko jabatan untuk memberikan informasi. Namun, beliau menegaskan bahwa Insyaallah dirinya tidak terkait dengan hal tersebut. Itu yang saya kutip dari pernyataan beliau," ujar Iswara.
Sebelumnya, Ridwan Kamil sulit dihubungi setelah rumahnya digeledah oleh KPK pada Senin (10/3/2025).
Iswara menyebut pihaknya sempat kesulitan berkomunikasi dengan mantan gubernur tersebut.
Load more