Jakarta, tvOnenews.com - Ini ramalam cuaca hari ini di Jakarta menurut Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), Minggu (16/3/2025).
Indonesia tak terkecuali Jakarta masih di masa musim hujan belakangan ini. Cuaca hari ini pun tetap didominasi oleh hujan.
Pada Minggu (16/3/2025) warga Jakarta yang akan beraktivitas diharapkan memperhatiakn informasi cuaca hari ini.
Diawali oleh pagi yang berawan, cuaca hujan diprakirakan akan mulai terjadi di Jakarta sekitar pukul 10.00 WIB sampai 15.00 WIB.
Sementara itu, selanjutnya pada pukul 16.00 WIB sampai malam hari diprakirakan akan mengalami cuaca berawan.
Cuaca di ibu kota diprakirakan akan sama sejak pukul 16.00 WIB sampai berganti hari.
Sementara itu, sepanjang akhir pekan ini cuaca di ibu kota diprakirakan berada di angka 28 derajat celcius sampai sore hari, turun menjadi 27 derajat.
Load more