Jakarta, tvOnenews.com - Gunung Dukono di Kabupaten Halmahera Utara, Maluku Utara mengalami erupsi pada Minggu (16/3) siang.
Pos Pengamatan Gunung Api (PGA) Dukono melaporkan, gunung tersebut erupsi dengan menyemburkan abu vulkanik setinggi 3.000.meter di atas puncak pada sekitar pukul 13.46 WIT.
Saum menjelaskan, kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal condong ke arah barat laut dan erupsi ini terekam pada seismogram.
"Erupsi masih berlangsung saat laporan sedang dibuat," ujarnya.
Turut diketahui bahwa saat ini kondisi gunung api setinggi 1.087 meter dari permukaan laut itu berada pada status Level II atau Waspada.
"Masyarakat di sekitar Gunung Dukono dan pengunjung maupun wisatawan, agar tidak beraktivitas, mendaki, dan mendekati Kawah Malupang Warirang di dalam radius 4 kilometer," ujarnya.
Load more